Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Coach merupakan salah satu rumah mode yang kualitas produknya sudah tidak perlu diragukan lagi. Walau demikian, Coach tidak bertahan pada apa yang sudah ia miliki. Coach terus mengadakan inovasi dan mengekspansi lini produknya sehingga mereka tidak tertinggal oleh zaman.
Adapun lini produk yang menjadi bahan perbincangan dari Coach adalah dompetnya. Dompet Coach merupakan perpaduan yang sempurna antara kemewahan, elegan, dan kualitas material yang dijahit sedemikian rupa, sehingga menghasilkan produk yang lebih kepada karya seni. Maka tak heran, harga dompet Coach terbilang cukup tinggi.
Masyarakat dunia juga kini perlahan menyadari bahwa dompet bukan hanya digunakan untuk menyimpan uang tunai, logam, atau bahkan receipt semata, tapi dompet merupakan salah satu produk fashion untuk melengkapi penampilan serta memberikan rasa percaya diri pada penggunanya.
Di sinilah Coach masuk, dimana desain dari hampir seluruh produk dompet Coach menampilkan kemewahan dengan material premium yang mereka gunakan. Bagi ZALORAns yang ingin mendapatkan dompet Coach pertama, berikut ada beberapa pilihan yang bisa dijadikan bahan pertimbangan. Simak artikel ini sampai habis, ya!
Baca juga : 5 Pilihan Coach Tote Bag Terbaik, Fungsional dan Stylish
Sejarah dan Evolusi Dompet Coach
Dalam perjalanan panjang industri fashion, hanya sedikit merek yang berhasil mempertahankan relevansi dan kecintaan yang sama seperti Coach. Berawal dari sebuah bengkel kecil di Manhattan, New York, Coach didirikan pada tahun 1941 oleh enam pengrajin kulit.
Merek ini memulai kisahnya dengan komitmen dengan memberikan kualitas dan inovasi dalam pembuatan tas kulit. Tapi seiring berjalannya waktu, Coach tidak hanya menjadi terkenal karena tas tangannya yang ikonik, tetapi juga karena dompetnya yang elegan dan fungsional.
Pada awalnya, dompet Coach dikenal dengan desainnya yang sederhana, fungsional, dan kualitas kulit yang premium. Dompet-dompet ini dirancang untuk memiliki durability yang lama, menggabungkan kerajinan tangan tradisional dengan kebutuhan praktis sehari-hari.
Desain awal ini menggabungkan sisi fungsional dengan desain yang menarik, sebuah prinsip yang tetap menjadi pusat filosofi desain Coach.
Seiring berlalunya dekade, Coach mulai memperluas desain dompetnya untuk mencakup berbagai gaya, warna, dan bahan. Tahun 1960-an dan 1970-an adalah titik balik Coach dalam membuat dompet, dimana mereka mulai menambah beberapa elemen ke dalam produknya, serta penambahan logo “C” khas Coach sebagai salah satu signature mereka.
Pada abad ke-21, dompet Coach terus berevolusi dengan tren dan teknologi. Dengan munculnya fashion tech, Coach memperkenalkan dompet dengan material dan teknologi baru, seperti kulit yang diolah secara khusus untuk ketahanan terhadap air, dan desain yang mendukung kebutuhan digital masa kini.
Desain dan Kerajinan Tangan Dompet Coach
Desain dompet Coach merupakan perpaduan sempurna antara estetika dan fungsionalitas, menciptakan aksesoris yang tidak hanya indah dipandang tetapi juga praktis untuk digunakan sehari-hari.
1. Kualitas Bahan
Dompet Coach dibuat dari berbagai jenis kulit berkualitas tinggi, termasuk kulit sapi, kulit kambing, dan kulit buaya, yang dipilih karena ketahanan dan teksturnya yang memberikan sentuhan kemewahan bahkan sebelum disentuh.
Beberapa koleksi juga menggunakan kanvas dan bahan sintetis berkualitas, menawarkan variasi bagi para pecinta Coach dan fashion antusias yang mencari alternatif bahan selain kulit. Bahan-bahan ini diproses dengan teknik khusus untuk meningkatkan durabilitas dan mengeluarkan keindahan alami bahan kulit, seperti pewarnaan yang merata dan perlakuan untuk tahan terhadap air dan goresan.
2. Proses Pembuatan
Proses pembuatan semua produk Coach termasuk koleksi dompetnya melibatkan tangan terampil pengrajin yang mengutamakan presisi dan perhatian terhadap detail.
Dari pemotongan bahan, penjahitan, hingga finishing, setiap proses dilakukan dengan hati-hati untuk memastikan kualitas akhir yang sempurna. Penjahitan yang rapi dan kuat tidak hanya menambah keindahan visual tetapi juga kekuatan dan ketahanan dompet.
Desain yang Ikonik
Desain dompet Coach mencerminkan filosofi merek tentang keanggunan yang sederhana tapi berkesan. Dari dompet lipat klasik hingga dompet panjang dengan banyak slot dan kompartemen, setiap produk dirancang untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup.
3. Inovasi dan Fungsionalitas
Dalam merespons kebutuhan modern, dompet dirancang dengan mempertimbangkan aspek fungsionalitas yang tinggi. Beberapa fitur inovatif, seperti perlindungan RFID untuk keamanan kartu, slot yang disesuaikan untuk berbagai ukuran kartu, dan kompartemen tersembunyi, adalah bukti bagaimana Coach mengintegrasikan teknologi ke dalam desainnya.
Baca juga : Rekomendasi Dompet Charles & Keith, Dompet Kualitas Terbaik
5 Pilihan Produk Dompet Coach Terbaik Tahun 2024
Setiap dompet adalah hasil dari komitmen Coach terhadap kerajinan tangan, inovasi, dan desain. Dari desain klasik menjadi desain yang lebih modern dan trendi, dompet Coach terus menjadi simbol status yang diinginkan banyak orang.
Bagi ZALORAns yang tertarik untuk mengoleksi dompet Coach, berikut ZALORA berikan beberapa rekomendasi produknya yang bisa dijadikan bahan pertimbangan.
1. Coach 3 in 1 Bifold Wallet
Di posisi pertama ada Coach 3 in 1 Bifold Wallet yang terbuat dari signature coated canvas yang membuat dompet Coach satu ini terlihat mewah bahkan sebelum disentuh. Dompet ini memiliki 8 slot kartu dengan 1 kompartemen uang tunai, serta slot ID dan tambahan 2 slot kartu.
Adapun untuk dimensi dari kartu ini memiliki panjang 10,5 cm dengan tinggi 9,5 cm. Dompet ini akan sangat cocok digunakan sehari-hari khususnya untuk kaum pria karena memberikan kesan yang tegas dan maskulin.
2. Coach Compact ID Wallet
Dompet Coach selanjutnya adalah Coach Compact ID Wallet. Desain dompet ini terbilang timeless dan sederhana, sehingga dapat digunakan sehari-hari dan untuk segala kegiatan. Adapun dompet yang satu ini terbuat dari kulit calf yang memberikan tekstur kemewahan.
Untuk deminesinya sendiri, dompet Coach ini memiliki ukuran lebar 4 ¼ cm dengan tinggi 3 ¾ cm, kemudian dilengkapi dengan 8 slot kartu, 1 kompartemen uang tunai, 1 slot ID, dan 2 slot kartu tambahan.
3. Coach Slim ID Card Case
Bagi ZALORAns yang menyukai card holder, maka Coach Slim ID Card Case adalah jawabannya. Dompet jenis card holder ini memiliki warna hitam yang terbuat dari canvas premium serta memiliki logo khas Coach yaitu “C” tercetak di seluruh permukaanya.
Dompet ini memiliki 3 slot kartu dengan satu slot ID serta memiliki lebar 4 cm dengan tinggi 3 cm. Apakah ZALORAns tertarik untuk mengoleksi card holder Coach ini?
4. Coach Medium Corner Zip Wallet
Untuk kaum Hawa tidak perlu khawatir, karena Coach juga mengeluarkan produk dompet yang wajib dimiliki di tahun 2024. Coach Medium Corner Zip Wallet memiliki 1 kompartemen uang tunai, 9 slot kartu, 1 slot kartu ID, dan 1 slot uang logam.
Memiliki dimensi panjang 13 cm dengan lebar 1,5 cm, menjadikan dompet Coach ini dapat disimpan di saku celana atau bahkan di dalam tas.
Baca juga : Rekomendasi Dompet Guess yang Elegan dan Fungsional
5. Coach Cow Leather Wallet
Dompet Coach terakhir adalah Coach Cow Leather Wallet. Sesuai dengan namanya, dompet ini terbuat dari kulit sapi berkualitas premium sehingga memiliki tekstur dan mampu memberikan kesan yang mewah saat dipegang.
Ia memiliki lebar 19 cm dengan tinggi 3 cm yang memiliki beberapa slot untuk menyimpan kartu, 1 kompartemen uang tunai dan beberapa slot untuk menyimpan uang logam.
Jika ZALORAns ingin segera memiliki dompet Coach yang asli dengan harga murah ini, ZALORAns bisa mendapatkannya dengan mudah dengan melakukan pembelian di ZALORA Indonesia one stop marketplace for fashion needs!
Penulis : Ananda F Muhammad