5 Rekomendasi Kado untuk Bapak yang Berkesan dan Bermakna

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu

Memilih kado untuk Bapak terkadang bisa menjadi dilema. Pasti kita ingin memberikan hadiah yang istimewa dan berkesan, namun seringkali bingung memilih apa yang benar-benar disukai oleh Bapak. Ada berbagai pilihan barang yang bisa menjadi kado. Tapi apakah barang tersebut bermanfaat?

Jangan khawatir, artikel ini akan memberikan kamu banyak inspirasi untuk memilih kado yang tepat untuk Bapak tersayang. Simak yuk apa saja ZALORAns!

Baca juga : 4 Rekomendasi Kado Pernikahan, Unik dan Berkesan

1. Smartwatch

Source: Zalora

Smartwatch atau Jam tangan pintar dapat menjadi kado yang sempurna untuk bapak yang gemar akan teknologi dan fitness. Produk seperti Apple Watch atau Samsung Galaxy Watch menawarkan fitur pemantauan kesehatan, GPS, pesan notifikasi, hingga aplikasi yang bisa membantu mengatur aktivitas sehari-hari.

2. Personal Care dan Grooming

Source: Zalora

Parfum dengan wangi khas yang cocok dengan kepribadian bapak ZALORAns akan selalu menjadi hadiah yang dihargai. Pilihlah parfum dari merek ternama yang menawarkan aroma yang tahan lama dan memiliki opsi yang disesuaikan dengan gaya atau kesukaannya.

3. Alat Olahraga

Source: Zalora

Memberikan treadmill sebagai hadiah untuk Bapak adalah pilihan yang sangat tepat. Selain sebagai tanda perhatian,treadmill juga merupakan investasi jangka panjang untuk kesehatan Bapak. Dengan memiliki treadmill di rumah, Bapak dapat berolahraga kapan saja tanpa terkendala cuaca atau jadwal yang padat.

 Olahraga secara teratur dengan treadmill memiliki banyak manfaat, seperti meningkatkan kesehatan jantung, memperkuat otot, dan membantu menjaga berat badan ideal. Treadmill juga memberikan fleksibilitas dalam memilih jenis latihan, sehingga Bapak dapat menyesuaikannya dengan tingkat kebugarannya.

Dengan memberikan treadmill, ZALORAns tidak hanya memberikan hadiah, tetapi juga mendorong Bapak untuk menjalani gaya hidup yang lebih sehat dan aktif.

4. Peralatan Elektronik Rumah Tangga

Source: Zalora

Asisten rumah cerdas seperti Amazon Echo atau Google Home dapat menjadi alat yang sangat membantu dalam menjalankan aktivitas sehari-hari di rumah. Perangkat ini tidak hanya canggih, tetapi juga sangat berguna untuk memudahkan berbagai aktivitas sehari-hari.

Mulai dari mengontrol perangkat rumah pintar, hingga membantu mengingatkan jadwal dan menyetel musik.

5. Sepatu Pantofel

Source: Zalora

Memberikan sepasang sepatu pantofel baru sebagai kado untuk Bapak adalah pilihan yang klasik namun tetap bermakna. epatu pantofel juga bisa menjadi teman setia Bapak dalam berbagai kesempatan, baik itu acara formal maupun semi-formal. Dengan memilih sepatu pantofel yang berkualitas dan sesuai dengan gaya Bapak, ZALORAns menunjukkan perhatian dan apresiasi terhadapnya. 

Baca juga : 5 Rekomendasi Kado Spesial untuk Pacar Wanita

Dengan begitu banyak pilihan yang tersedia, kado untuk bapak tidak perlu lagi menjadi sebuah dilema. Pilihlah hadiah yang paling sesuai dengan minat dan kebutuhannya, dan yang paling penting, berikan dengan cinta dan perhatian. Hal terpenting adalah kado tersebut diberikan dengan ketulusan dan dipilih berdasarkan kepribadian dan minat Bapak. 

Dapatkan berbagai produk home and lifestyle dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan potongan harga yang sudah menantimu!

Penulis: Audrylea Reika