Resep Bumbu Rica Ayam, Menu Santapan Lezat 

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Siapa nih yang suka makan rica ayam? Rica ayam menjadi hidangan khas Indonesia yang terkenal dengan cita rasanya yang pedas dan nikmat. Rica-rica ayam memiliki tekstur yang lembut dan rasa pedas yang menggigit, membuatnya cocok disantap bersama nasi hangat atau nasi goreng. 

Hidangan ini sering dihidangkan sebagai menu utama dalam berbagai kesempatan. Serta selalu menjadi favorit di meja makan karena kelezatannya yang tak tertandingi. ZALORAns bisa menyajikannya untuk keluargamu juga lho!

Yuk, intip resep membuat bumbu rica ayam berikut ini!

Baca juga : Resep Bumbu Semur Ayam : Masakan Lezat untuk Keluarga

Resep Bumbu Rica Ayam Kampung

Bahan:

  • 1 ekor ayam kampung yang telah dipotong 
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 2 ruas jari lengkuas
  • garam, gula merah sisir, dan kaldu penyedap secukupnya
  • Sedikit minyak 

Bumbu halus:

  • 100 gram cabai rawit (sesuai selera)
  • 100 gram cabai keriting
  • 3 siung bawang putih
  • 9 siung bawang merah
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe

Cara membuat Rica Ayam:

  1. Siapkan semua bahan dan haluskan bumbu. 
  2. Lumuri daging ayam dengan jeruk nipis agar lebih segar sebelum dimasak.
  3. Panaskan sedikit minyak dan tumis bumbu halus hingga harum.
  4. Tambahkan daun jeruk, daun salam, batang serai, lengkuas, garam, gula merah sisir dan kaldu penyedap. 
  5. Masak hingga daun salam layu.
  6. Tambahkan sedikit air
  7. Masukkan daging ayam yang telah disiapkan tadi. Lalu aduk rata secara perlahan dengan api kecil agar matang merata dan bumbu meresap sempurna. Tutup wajan, namun sesekali tetap diaduk 
  8. Tambahkan air jika daging ayam belum empuk, namun air sudah asat.
  9. Masak hingga daging ayam empuk dan bumbu meresap. 
  10. Rasakan masakanmu apakah sudah gurih dan pas atau belum.
  11. Kalau sudah matang, rica ayam siap disajikan!

Setelah mengetahui resep memasak bumbu rica ayam diatas, ZALORAns bisa mulai membuatnya untuk menu masakan keluarga selanjutnya nih! Tentunya, dengan menggunakan alat masak dari rekomendasi ZALORA berikut ini! 

Baca juga : Resep Bumbu Gulai Kambing Nikmat Anti Prengus

Rekomendasi Wajan Terbaik

1. KitchenAid Stainless Steel with Ceramic Coating Open Wok

Source: Zalora

KitchenAid Stainless Steel merupakan wajan yang terbuat dari stainless steel berkualitas tinggi dan dilapisi dengan lapisan ceramic. Wajan ini dirancang untuk memasak dengan efisiensi tinggi dan memberikan hasil yang sempurna. Bahan stainless steel yang digunakan membuat wajan ini kokoh, tahan lama, dan tahan terhadap korosi. Lapisan ceramic ini memberikan kelebihan non-stick. Sehingga makanan tidak mudah lengket dan lebih mudah untuk dibersihkan.

Wajan ini memiliki bentuk yang lebar dan dangkal, membuatnya ideal untuk memasak tumisan, menggoreng, atau mengaduk makanan dengan cepat. Pegangan yang dibuat tahan panas membuatnya nyaman digunakan. Selain itu, wajan ini kompatibel dengan berbagai jenis kompor, termasuk kompor induksi.

ZALORAns dapat mengolah berbagai hidangan dengan mudah dan hasil yang sempurna. Wajan ini merupakan pilihan yang tepat untuk memenuhi kebutuhan memasak sehari-hari mu!

Baca juga : Intip Resep Bumbu Sate Kambing, Rahasia Dapur Lezat!

Itulah resep mudah memasak bumbu rica ayam yang bisa ZALORAns coba di rumah. Dengan menggunakan rekomendasi wajan diatas, memasak menjadi lebih menyenangkan!

Mau cari berbagai kebutuhan alat dapur dan alat makan dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama