Cara Mudah Menghitung Berat Badan Ideal dengan BMI

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!

Berat badan ideal adalah salah satu faktor penting yang langsung berhubungan dengan kesehatan dan kualitas hidup kamu. Mempertahankan berat badan yang sehat tidak hanya berdampak positif pada penampilan fisik, tetapi juga memiliki dampak yang lebih mendalam pada kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Berbicara tentang berat badan ideal, tentunya antara satu individu dengan individu lainnya pastilah berbeda. Hal ini dipengaruhi dengan beberapa faktor seperti tinggi, jenis kelamin, usia, dan komposisi tubuh.

Dalam artikel ini, ZALORA akan membahas bagaimana kamu dapat menghitung berat badan seimbang, bagaimana cara mendapatkan berat badan seimbang dan apa saja yang perlu kamu lakukan untuk mempertahankan berat badan yang kamu miliki. 

Baca juga : Ini 7 Alasan Berat Badan Susah Naik! Nomor 4 Penyebab Utamanya

Definisi Berat Badan Ideal

Sebelum kita membahas cara menghitung dan mencapai berat badan seimbang, penting untuk memahami apa yang dimaksud dengan “berat badan ideal.” 

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, berat ideal antara satu orang dengan yang lainya pastinya berbeda. Adanya perbedaan ini disesuaikan dengan karakteristik individu, termasuk tinggi, jenis kelamin, usia, dan komposisi tubuh.

Berat ideal adalah berat badan di mana seseorang memiliki tingkat lemak tubuh yang sehat, memungkinkan fungsi tubuh yang optimal, dan mengurangi risiko berbagai masalah kesehatan. 

Kenapa Berat Badan Ideal Penting?

Mempertahankan berat ideal memiliki dampak yang signifikan pada kesehatan fisik dan mental. Berikut adalah beberapa alasan mengapa berat badan ideal penting.

Kesehatan Jantung yang Lebih Baik

Menjaga berat ideal berkontribusi pada penurunan risiko penyakit jantung, seperti penyumbatan pembuluh darah dan tekanan darah tinggi.

Terhindar Dari Diabetes

Berat badan yang sehat dapat membantu mengendalikan kadar gula darah yang sangat penting bagi penderita diabetes tipe 2.

Kesehatan Tulang dan Persendian

Berat badan yang sehat mengurangi tekanan pada tulang dan persendian serta mengurangi risiko kerusakan dan penurunan tulang.

Kualitas Tidur yang Lebih Baik

Orang dengan berat badan ideal cenderung tidur lebih nyenyak dan memiliki masalah tidur yang lebih sedikit dibandingkan dengan mereka yang overweight atau obesitas.

Kesehatan Mental

Berat badan yang sehat dapat meningkatkan rasa percaya diri. Ini dapat mempengaruhi kebahagiaan dan hubungan sosial, khususnya secara mental.

Pemulihan Cepat dari Penyakit dan Cedera

Orang dengan berat badan ideal memiliki kemampuan tubuh yang lebih baik untuk pulih dari penyakit dan cedera. Hal ini dikarenakan sistem kekebalan tubuh lebih kuat.

Kualitas Hidup yang Lebih Baik

Mempertahankan berat badan ideal dapat meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan, membuat kamu lebih aktif dan energik. 

Baca juga : Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet, Sehat dan Aman!

Cara Menghitung Berat Badan Ideal

Menentukan berat badan ideal adalah langkah penting untuk mengetahui apakah berat kamu yang sekarang sudah ideal atau belum. Hal ini juga bertujuan untuk mengetahui langkah yang perlu diambil jika berat badan melebihi atau justru kurang dari perhitungan yang ada.

Ada beberapa metode umum yang dapat digunakan dalam menentukan atau menghitung berat badan ideal. Beberapa diantaranya sebagai berikut.

Indeks Massa Tubuh (BMI)

Indeks Massa Tubuh (BMI) adalah pengukuran yang sering digunakan untuk mengevaluasi apakah berat badan seseorang sesuai dengan tinggi badannya. BMI dihitung dengan membagi berat badan (dalam kilogram) oleh tinggi badan (dalam meter) kuadrat.

Berikut adalah kategorisasi BMI

  1. BMI di bawah 18,5: Kurus
  2. BMI 18,5 – 24,9: Normal atau ideal
  3. BMI 25,0 – 29,9: Overweight
  4. BMI 30,0 atau lebih: Obesitas

Perhitungan Wrist Circumference (Lingkar Pergelangan Tangan)

Perhitungan selanjutnya adalah melalui lingkar pergelangan tangan. Kamu dapat mengukur lingkar pergelangan tangan dengan menggunakan pita pengukur. Idealnya, lingkar pergelangan tangan kamu sekitar setengah dari lingkar lengan.

Perhitungan Waist-to-Hip Ratio (Rasio Pinggang-Panggul)

Perhitungan rasio pinggang-panggul melibatkan pengukuran lingkar pinggang dan lingkar panggul. Bagi pria, rasio yang sehat adalah kurang dari 0,90. Bagi wanita, rasio yang sehat adalah kurang dari 0,80. Rasio yang lebih tinggi dapat menandakan risiko kesehatan yang buruk.

Pengukuran Persen Lemak Tubuh

Mengukur persentase lemak tubuh dapat memberikan gambaran lebih akurat tentang komposisi tubuh. Metode pengukuran lemak tubuh melibatkan penggunaan alat khusus atau pengukuran dengan menggunakan lipatan kulit.

Cara Mendapatkan Berat Badan Ideal

Mencapai berat ideal memerlukan komitmen, perencanaan, dan disiplin. Dalam artikel ini, ZALORA akan membahas panduan langkah demi langkah bagaimana mencapai berat badan seimbang secara sehat dan mudah.

Tetapkan Tujuan yang Realistis

Langkah pertama adalah menetapkan tujuan yang realistis. Hindari mencari berat badan yang ekstrem, dan ingatlah bahwa setiap tubuh unik. Konsultasikan dengan profesional kesehatan untuk menentukan berat badan yang sehat untuk kamu.

Pola Makan Seimbang

Fokus pada pola makan seimbang yang kaya akan nutrisi. Kamu bisa memvariasikan jenis makanan, seperti sayuran, buah-buahan, sumber protein sehat, dan karbohidrat kompleks. Hindari makanan olahan dan makanan cepat saji.

Hitung Kalori dengan Bijak

Menghitung kalori dapat membantu memahami berapa banyak kalori yang kamu konsumsi. Namun, jangan terlalu obses dengan angka. Yang terpenting adalah kualitas makanan yang dikonsumsi.

Sudah ada beberapa aplikasi yang bisa membantu kamu dalam menghitung kalori yang masuk dan yang keluar secara otomatis. Kamu bisa mengunduhnya secara gratis di AppStore atau PlayStore. 

Berolahraga Teratur

Aktivitas fisik adalah kunci untuk mencapai dan mempertahankannya. Cobalah untuk berolahraga setidaknya 150 menit per minggu. Pilih aktivitas yang kamu nikmati, seperti berjalan, bersepeda, berenang, atau yoga.

Cara Menjaga Berat Badan Ideal

Selamat! Kamu sudah mencapai berat ideal. Ingat ya, perjuangan sebenarnya berada di titik ini, dimana kamu harus mempertahankannya. Ingat ya, mempertahankan lebih sulit daripada mendapatkan atau memulai. Berikut ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk menjaga berat badan agar tetap ideal. 

Tetap Aktif

Jangan berhenti berolahraga setelah mencapai berat badan ideal. Teruslah menjaga tingkat aktivitas fisik kamu.

Pertahankan Pola Makan

Pertahankan pola makan sehat dan seimbang. Jangan kembali ke kebiasaan makan yang tidak sehat.

Pantau Konsumsi Kalori

Terus pantau jumlah kalori yang kamu konsumsi dan sesuaikan dengan tingkat aktivitas kamu.

Atasi Stres

Stres dapat mempengaruhi pola makan. Temukan cara-cara untuk mengelola stres dengan baik.

Jangan Biarkan Kebiasaan Lama Kembali

Waspadai kebiasaan lama yang mungkin muncul kembali. Jika kamu merasa cenderung kembali ke pola makan yang tidak sehat atau merasa bosan dalam berolahraga, cepat-cepatlah ingat tujuan awal kamu dan cari dukungan dari orang sekitar, kerabat, atau bahkan sahabat kamu.

Baca juga : Cara Memilih Ukuran Baju Anak Berdasarkan Umur dan Berat Badan

Dalam perjalanan menuju berat badan ideal, ZALORA telah mengulas berbagai aspek yang perlu kamu pertimbangkan. Menentukan berat ideal adalah langkah awal yang penting dalam perjalanan kesehatan kamu. 

Kini, saatnya kamu mulai mempraktekkan informasi yang ada di dalam artikel ini. Cara yang paling ampuh untuk menerapkan semua langkah-langkah di atas adalah dengan mencicil kebiasaan satu demi satu. 

Contohnya, kamu bisa mulai dengan mengetahui berat badan ideal, kemudian perlahan beralih dengan mengubah porsi makan. Setelah dirasa sudah nyaman dengan porsi makan yang ada, cobalah untuk pergi ke pusat kebugaran dan berolahraga. 

Kamu bisa membeli kebutuhan olahraga kamu, mulai dari legging, baju fitness, hingga peralatan lainnya di ZALORA Indonesia dengan harga yang kompetitif.