Lip Balm untuk Bibir Hitam, Lembab dan Merona Alami!

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Apakah kamu merasa bibirmu kering dan pecah-pecah? Lip balm solusinya! Lip balm merupakan salah satu produk perawatan bibir yang sering digunakan untuk menjaga kelembaban dan kesehatan bibir. Bagi banyak orang, bibir yang gelap bisa menjadi masalah dan lip balm bisa menjadi solusi yang efektif. 

Bibir gelap dapat disebabkan oleh berbagai faktor termasuk paparan sinar matahari, kebiasaan merokok atau kurangnya perawatan bibir yang tepat. Lip balm seperti apa sih yang bagus untuk perawatan bibir gelap?

Yuk, ZALORAns intip beberapa rekomendasi lip balm untuk bibir hitam yang bisa kamu coba berikut ini!

Rekomendasi Lip Balm untuk Bibir Hitam

1. NIVEA Lip Care Fruity Shine Beauty Stick Strawberry

Source: Zalora

NIVEA Lip Care Fruity Shine Beauty Stick Strawberry adalah salah satu produk lip balm yang populer dari merek NIVEA. Lip balm ini dirancang untuk memberikan perawatan dan perlindungan optimal pada bibir Anda. Khususnya, varian ini menawarkan aroma dan rasa stroberi yang segar, memberikan pengalaman perawatan bibir yang menyenangkan.

Selain memberikan aroma yang sedap, NIVEA Lip Care Fruity Shine Beauty Stick Strawberry juga mengandung formula Jojoba dan Avocado yang efektif untuk menjaga kelembaban bibirmu sehingga bibir tetap halus dan lembut.

Lip balm ini juga memberikan efek glossy yang ringan, memberikan tampilan bibir yang berkilau. Dengan kemasan yang praktis dan mudah digunakan dalam bentuk stick, lip balm ini dapat menjadi teman sehari-harimu dalam menjaga kelembaban dan penampilan bibir yang sehat.

Baca juga : Cara Memerahkan Bibir Secara Alami dalam 1 Hari

2. Wardah Fruity Sheer Lip Balm Strawberry

Source: Zalora

Wardah Everyday Fruity Sheer Lip Balm merupakan pelembab bibir dengan bahan natural dalam bentuk stick beraroma buah dengan keunikan warna pink yang dapat berubah dan berbeda di setiap bibir menyesuaikan dengan pH dari kulit. Kandungan Vitamin E nya mampu memberikan kelembaban hingga 8 jam pemakaian dengan tekstur creamy tanpa membuat bibir terasa lengket dan berminyak. 

Membantu kulit bibir terlihat lembab, tidak pecah-pecah, dan kering, sehingga penampilan tampak fresh kapan saja dan di mana saja.

Sudah mengandung UV protection untuk melindungi bibir dari sinar matahari dan radikal bebas. Produk ini adalah pilihan ideal untuk kamu yang menginginkan bibir yang lembut dan berwarna alami.

3. Emina Oh So Kissable Tinted Balm Stick Plum Candy

Source: Zalora

Produk ini menawarkan kombinasi antara lip balm yang melembabkan dan pewarna bibir dalam satu produk yang praktis. Balm stick ini mengandung bahan-bahan pelembab seperti Shea Butter dan Vitamin E yang membantu menjaga kelembaban bibirmu sepanjang hari hingga 8 jam. Hasil akhirnya adalah bibir yang terlihat lebih fresh dan sehat tanpa perlu menggunakan lipstik berat.

Mengandung pH-Smart formula yang dapat berubah dan berbeda di setiap bibir, menyesuaikan pH kulit. Selain itu, lip balm ini juga mengandung UV Protection yang membantu melindungi kulit bibir dari sinar matahari dan radikal bebas, serta menjaga kulit bibir tetap sehat.

Kemasan stick yang mudah digunakan membuat pengaplikasian produk ini menjadi sangat praktis dan kamu dapat membawanya dengan mudah di dalam tas untuk sentuhan warna yang cepat dan perawatan bibir yang efisien kapan saja. Produk ini cocok digunakan sehari-hari, terutama saat kamu menginginkan tampilan natural namun tetap menarik pada bibirmu. 

Baca juga : Produk Combo Ombre Lipstik ala Korea, Soft dan Natural!

4. NAMA Power Balm 3-in-1 Anti-Wrinkle Moisturizing Stick

Source: Zalora

Balm pelembab yang sangat mudah digunakan dimana saja dan kapan saja! Dengan menggunakan lebih dari 20 bahan-bahan natural yang efektif dan bermanfaat untuk bagian tubuh yang kering, garis halus, dan mencegah tanda penuaan. Mengusung konsep 3 in 1 usage, dimana balm ini bisa digunakan untuk wajah, bibir, dan tubuh, serta 3 in 1 purposes yaitu sebagai anti aging, moisturizing, dan brightening lho! Sangat unik bukan? 

Dapat mengatasi berbagai permasalahan kulit kering dan digunakan pada garis senyum, bawah mata, ujung rambut kering, siku, lutut, leher, kutikula, stretch mark, ruam, dan lainnya. Produk ini sangat cocok untuk kamu yang males ribet dan suka hal-hal yang praktis!

5. Lanore Lip Balm Magic Color

Source: Zalora

Lanore Lip Care Magic Color merupakan lip balm dengan bentuk liquid yang unik karena warna yang dihasilkan berubah sesuai dengan suhu dan pH kulit bibirmu, sehingga memberikan tampilan yang eksklusif dan alami untuk setiap individu. Produk ini cocok digunakan untuk pagi dan siang hari.

Lanore Lip Care merupakan produk anti aging yang memberikan banyak manfaat untuk menjaga kesehatan kulit di sekitar area bibir. Produk ini didukung dengan teknologi Intelligent Effect yang mampu memperbaiki kondisi kulit di area bibir yang kering untuk kembali lembab dan lebih bervolume secara alami.

Mengandung Avocado ekstrak dan Kiss me quick flower yang memberikan efek kulit area bibir menjadi lebih lembut dan bisa meningkatkan produksi kolagen sehingga membuat bibir terlihat lebih bervolume. Ada Vitamin C, Peptide, Olive Oil, Shea Butter, dan Squalene.

Dengan fungsi mencegah bibir kering, mencegah timbulnya garis-garis halus, dan mempertahankan elastisitas bibir, serta melindungi bibir dari tabir surya. Dengan Lanore Lip Balm Magic Color, kamu dapat memiliki tampilan bibir yang unik dan eksklusif sesuai dengan karakteristik kulit bibirmu sendiri!

Baca juga : 5 Warna Lipstik Hanasui Cantik & Terlaris

6. Skinfood – Avocado Stick Lip Balm

    Source: Joom

    Pelembab bibir dengan kandungan utama alpukat dan pisang dari Skinfood ini berfungsi untuk membantu melembabkan bibir dan menghaluskan kulit bibir. Selain itu, juga dapat membantu bibir tetap lembab, terjaga sehat, serta tidak pecah-pecah dan kering.

    Lip balm ini memiliki tekstur yang creamy, sehingga tidak membuat lengket saat dipakai dan dikemas dalam bentuk stick. Membuatnya mudah untuk dibawa kemana-mana! Oleskan secara merata di bibir dan dapat dioleskan berkali-kali saat bibir kering.

    7. The Body Shop Swipe It Lip Balm Passionfruit

    Source: The Body Shop

    Berikan hidrasi untuk bibirmu hanya dengan satu swipe! Swipe It Lip Balm dari The Body Shop ini diperkaya dengan kandungan Community Fair Trade Shea Butter dan Olive Oil. Kandungan ini cocok untuk memberikan kenyamanan dan kehalusan kepada bibirmu, serta menghadirkan kelembaban selama 12 jam!

    Tambahan yang sempurna untuk koleksi lip-wear kamu, bukan? Ukurannya yang kecil dan aromanya juga membuat lip balm fruity ini mudah dibawa kemana saja dan terasa manis di bibir!

    8. The Body Shop Skin Defence Lip Balm SPF 30

    Source: Zalora

    Pelembab bibir yang satu ini dapat membantu melembabkan dan melembutkan bibirmu. Proteksi ganda dari SPF 50+ dan PA++++ dapat membantu melindungi kulit bibir dari paparan sinar UV secara maksimal dan juga dari cuaca panas yang ekstrim. Teksturnya tidak lengket dengan rasa sejuk dan segar. Selain itu, dengan lip balm ini juga dapat membantu melembabkan dan melindungi area bibir dari kondisi cuaca buruk yang menyebabkan bibir kering dan pecah-pecah. Serta, melindungi bibir dari pengaruh buruk sinar UV. 

    Kandungan Rosehip Seed Oil sangat kaya akan Fatty Acids, Omega 3 dan 6 yang sempurna untuk rangkaian skincaremu! Ada pula kandungan Organic Virgin Coconut Oil yang telah lama digunakan untuk melembabkan kulit dan rambut, dimana Coconut Oil ini berasal dari mitraku di Samoa.

    Terbuat dari English Peppermint yang baru dipetik dan secara alami mengandung mentol, sehingga memberikan rasa sejuk di kulit. Aplikasikan pada bibirmu dan gunakan kembali setelah makan atau di saat bibir terasa kering!

    9. Patyka Nutri Lip Balm

    Source: Farmacia Fermin Sanz

    Diperkaya dengan Organic Plum Oil dan French Organic Sunflower, lip balm ini secara intens menutrisi dan memperbaiki bibir pecah-pecah dan rusak. Selain itu, juga membantu menghaluskan dan mengenyalkan, melindungi dari kondisi keras, dan memberikan bantuan instan pada bibirmu.

    Teksturnya creamy meleleh di bibir dan cepat menyerap tanpa hasil akhir berminyak. Dengan keharuman vanilla dan buah yang lembut, membentuk lapisan pelindung, menghaluskan, dan tidak lengket untuk pemakaian jangka panjang. Patyka telah memilih Organic Plum dan Organic Sunflower Vegetable Oils yang benihnya ditanam dan diperas di Prancis.

    Minyak murni ini sangat kaya akan vitamin E dan asam lemak yang melindungi, menutrisi, dan memperbaiki kulit kering dan rusak. 

    10. Nars Afterglow Sensual Shine Lip Balm

    Source: Zalora

    Color-meets-care lip hybrid dari Nars ini dapat memberikan kilau dimensional, manfaat yang menutrisi, dan tahan lama di setiap sapuan. Meluncur dengan kenyamanan ringan dan kilau yang tidak lengket. Menampilkan perpaduan antioksidan untuk membantu melindungi bibir, ditambah Mangga dan Shea Butter untuk menghaluskan kekeringan dan memberikan hidrasi hingga 8 jam!

    Baca juga : Rekomendasi Sleeping Mask, Rawat Kulitmu Saat Tidur

    Tampilan bibir yang sehat natural bisa kamu dapatkan dengan perawatan bibir menggunakan lip balm yang cocok untuk bibir hitam. Semua produk lip balm di atas bisa kamu dapatkan di ZALORA!

    Mau cari produk lip care agar bibir sehat dengan harga terjangkau? Cek produk selengkapnya dari berbagai brand berkualitas hanya di ZALORA. Nikmati ekstra diskon dan promo menarik lainnya!

    Penulis: Fitrian Nurentama