Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Pemakaian bedak untuk remaja tidak menjadi masalah, asalkan bedak tersebut aman untuk kulit remaja. Bedak membantu menyempurnakan penampilan dengan menutupi noda, kemerahan, atau kekurangan kulit lainnya yang seringkali muncul selama masa remaja. Produk bedak khusus untuk kulit remaja biasanya diformulasikan agar ringan dan tidak menyebabkan iritasi.
Selain menyamarkan kekurangan, bedak juga membantu mengontrol minyak berlebih pada kulit, menjadikan tampilan lebih matte dan segar. Tak sedikit remaja yang memiliki kulit berminyak dan mengalami masalah kilap dan kelebihan minyak pada wajah mereka. Penggunaan bedak yang tepat juga bisa membantu menjaga kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari lho!
Memilih bedak yang bebas dari bahan berbahaya dan tidak menyumbat pori-pori sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit remaja. Dengan demikian, penggunaan bedak dapat membantu para remaja merasa lebih percaya diri dalam penampilan mereka sambil merawat kulit mereka dengan baik.
Yuk, intip bedak apa aja sih yang cocok untuk remaja?
Rekomendasi Bedak yang Aman untuk Para Remaja
1. Emina Bright Stuff Loose Powder
Source: Zalora
Emina Bright stuff loose powder adalah bedak tabur yang ringan, sehingga cocok digunakan untuk kulit remaja. Teksturnya yang halus memudahkannya dalam pengaplikasian dan nyaman digunakan seharian, menjaga kulit dari produksi minyak berlebih.
Loose powder ini mampu memberikan tampilan wajah yang cerah, smooth, dan matte. Dilengkapi dengan micro smooth particle dan glitter yang menyatu dengan kulit menciptakan tampilan kulit yang terlihat cerah, natural-glowing, dan sehat.
2. Erha Acneact Acne Pressed Powder
Source: Erha
Apakah kamu punya masalah jerawat? Kamu bisa coba pakai compact powder dari Erha ini dengan tekstur sangat ringan, memiliki formula Non-Comedogenic dan Non-Acnegenic, sehingga cocok untuk kulit berjerawat dan sangat berminyak.
Diformulasikan khusus untuk membantu menyerap minyak berlebih, menghilangkan kilap, dan menyamarkan warna kulit yang tidak rata tanpa menimbulkan komedo. Mengandung sebum absorber untuk membantu mengurangi kilap dan minyak berlebih, serta Salicylic Acid sebagai anti jerawat
3. Luxcrime Blur & Cover Two Way Cake
Source: Female Daily
Diformulasikan untuk mengubah tampilan kulitmu dengan compact powder yang lembut dan dapat memberikan efek menghaluskan dan menutupi ketidaksempurnaan pada wajahmu. Diperkaya dengan ultra-soft particles sebagai pengontrol kilau minyak yang memberikan hasil velvet matte finish.
Menjadikan kulitmu mulus dan dapat meratakan warna kulitmu dengan manfaat tambahan perlindungan UV, Antioksidan, dan Vitamin E didalamnya. Tersedia dalam beberapa shade, seperti Buttercream, Opera, Custard, Creampuff, Cinnamon, dan Honeycomb yang bisa kamu pilih sesuai tone kulitmu.
4. Somethinc Hooman Under Control HD Blur Loose Powder
Source: Review Female Daily
Loose powder ini memiliki partikel nano super halus yang mampu menahan minyak hingga 16 jam lho! Ini membuat bedak ini cocok untuk kamu yang memiliki kulit oily, karena formulanya akan memberikan tampilan wajah yang matte seharian.
Selain itu, nano partikelnya mampu menyamarkan pori dan menghaluskan tekstur kulit. Tersedia dalam 8 shades untuk complexion yang cantik tanpa flashback!
5. Marina Glow Ready Loose Powder
Source: Sahabat Marina
Loose powder yang membuat wajah halus bebas kilap dan bersinar seharian. Bedak tabur ini ringan di kulit dengan Microparticles Powder yang membuat wajah tampak halus dan membantu base makeup lebih tahan lama. Tidak hanya itu, bedak Marina ini juga mampu memberikan UV Protection dari paparan sinar UVA dan UVB matahari.
Diperkaya Vitamin E & Double Whitening Extract (Mulberry & Lemon) yang membuat kulit halus, cerah, dan bercahaya. Kemampuannya dalam mengontrol kadar minyak berlebih dan menyamarkan noda di wajah, serta membuat wajah glowing natural dengan Glowing Effect Formula, membuatnya cocok dipakai oleh remaja.
Nah, itulah beberapa rekomendasi bedak yang aman untuk kulit remaja. Semua produk rekomendasi diatas bisa kamu temukan dengan mudah di ZALORA!
Mau cari produk makeup yang aman dengan harga terjangkau? Cek selengkapnya dari berbagai brand ternama hanya di ZALORA! Dapatkan promo hingga diskon ekstra khusus untukmu hari ini
Penulis: Fitrian Nurentama