Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Siapa yang mau menikah? Udah ada calonnya belum nih atau mungkin lagi memantaskan diri? Kalau memang ZALORAns berencana mau menikah, ada banyak hal yang harus dipersiapkan salah satunya yaitu makeup pengantin yang tepat. Biar dapet hasil makeup yang bagus tentunya perlu teknik yang tepat.
Nah, kalau ZALORAns mau tahu gimana cara dapetin hasil yang cantik, yuk lihat teknik makeup pengantin ala MUA berikut ini! Dijamin bikin pangling deh!
Baca juga : Primer yang Bagus, Dijamin Makeup Nempel dan Awet
Rangkaian Teknik Make up Pengantin
1. Skin Preparation
Source: Zalora
Skin preparation merupakan langkah awal yang sangat penting sebelum makeup. Tak hanya makeup pengantin saja, saat makeup sehari-hari pun juga wajib dilakukan. Karena dengan kondisi kulit terbaik akan membuat makeup menempel sempurna di kulit.
Bersihkan wajah menggunakan micellar water dan facial wash. Setelah itu, jangan lupa gunakan moisturizer dan primer. Kini, wajah telah siap menerima makeup dan mendapatkan hasil akhir yang flawless.
2. Highlighting
Source: Zalora
Dengan memperhatikan teknik highlighting yang tepat, maka dapat menonjolkan bagian-bagian wajah tertentu agar tampak glowing. Fokuskan pada teknik highlighting dengan menggunakan concealer yang lebih terang dari warna kulit. Gunakan di bawah mata, di tulang pipi, dan di bagian tengah dahi. Untuk memberikan tampilan wajah yang lebih cerah dan berdimensi.
Selanjutnya, aplikasikan highlighter berkilau di atas tulang pipi, ujung hidung, dan di bawah alis untuk menambah dimensi dan memberikan efek glowing. Pastikan untuk melakukannya dengan merata agar hasilnya terlihat natural.
3. Contouring
Source: Zalora
Teknik contouring dalam makeup digunakan untuk menciptakan dimensi wajah yang cantik. Gunakan produk contouring berwarna lebih gelap di bagian-bagian tertentu. Seperti rahang, tulang pipi, dan sisi hidung untuk menciptakan bayangan yang memberi kesan tirus dan tajam.
Selain itu, pastikan untuk meng-blend produk dengan baik untuk menghindari garis-garis yang terlalu medok.
Baca juga : Rekomendasi Produk Rare Beauty Make Up Flawless ala Selena Gomez
4. Colour Correction
Source: Zalora
Untuk mengatasi masalah warna kulit, seperti kemerahan, bintik hitam, atau warna kulit yang tidak merata, diperlukan langkah-langkah tertentu. Pertama, gunakan colour corrector hijau untuk menyamarkan kemerahan pada kulit. Selanjutnya, gunakan colour corrector dengan warna orange untuk menyamarkan bintik hitam, bekas jerawat hitam, dan bawah mata panda.
Setelah itu, aplikasikan concealer dengan warna yang lebih terang dari warna kulit di beberapa bagian wajah yang ingin di highlight. Tambahkan juga pada noda hitam atau kemerahan di wajah.
5. Alis dan Eyeshadow
Source: Zalora
Alis merupakan salah satu bingkai wajah yang harus diperhatikan! Mulailah dengan menggambar alis dengan hati-hati menggunakan pensil alis atau gel alis. Pastikan alis terlihat rapi dan sesuai dengan bentuk wajah pengantin. Perhatikan juga, apakah ZALORAns perlu mencukur alis atau tidak.
Kemudian, perhatikan penggunaan eyeshadow dengan teknik gradasi yang lembut untuk menciptakan dimensi pada mata. Jangan lupa untuk menyesuaikan warna eyeshadow dengan tema dan warna dari gaun pengantin. Akhirnya, tambahkan sentuhan akhir dengan menggunakan highlighter di sudut dalam mata dan di tulang alis untuk menambah dimensi
6. Warna Lipstik
Source: Zalora
Pengaplikasian lipstik yang tepat sangat penting untuk menciptakan tampilan makeup pengantin yang sempurna. Saat memilih lipstik, pertimbangkan warna kulit, tema pernikahan, serta look yang diinginkan pengantin. Untuk tampilan pengantin yang klasik dan elegan, lipstik dengan warna nude atau soft pink sangat cantik.
Namun, bagi pengantin yang ingin tampilan bold, lipstik dengan warna merah akan menambah kesan seksi dan menawan. ZALORAns juga bisa menggunakan teknik ombre lips lho! Saat ini, ombre lips menjadi pilihan favorit banyak pengantin.
Selain memilih warna yang sesuai, pengaplikasian lipstik yang tepat juga harus diperhatikan. Pastikan bibir terlebih dahulu terhidrasi, ZALORAns bisa menggunakan lip balm terlebih dahulu. Lalu gunakan lip liner untuk membentuk dan menggaris bibir agar lebih rapi. Setelah itu, aplikasikan lipstik menggunakan kuas bibir untuk hasil yang smooth dan tahan lama.
7. Eyeliner
Source: Zalora
Gunakan eyeliner cair atau pensil untuk menciptakan garis yang tegas dan tahan lama. Mulailah dari sudut dalam mata dan perlahan-lahan tarik garis tipis ke arah sudut luar, memperluas garis sesuai dengan bentuk mata.
Pastikan garis eyeliner terlihat simetris di kedua mata. Penambahan eyeliner bisa membuat mata semakin terlihat hidup.
Baca juga : Kulitmu Cool Undertone? Simak Rekomendasi Shade Makeup Cool Undertone
8. Bulu Mata Palsu
Source: Zalora
Penambahan bulu mata palsu untuk makeup pengantin bisa membuat mata pengantin terlihat cantik. Pilih bulu mata palsu yang sesuai dengan bentuk mata. Aplikasikan sedikit lem bulu mata palsu. Setelah lem sedikit mengering, tempelkan bulu mata palsu di sepanjang garis bulu mata asli.
Gunakan maskara untuk menyatukan bulu mata palsu dengan bulu mata asli dan hasilkan tampilan mata yang memikat untuk hari istimewa!
9. Finishing Touch
Source: Zalora
Pastikan kembali riasan sudah pas dan cantik. Set makeup dengan menggunakan setting spray untuk memastikannya tahan lama sepanjang hari. Dengan sentuhan akhir ini, makeup pengantin akan sempurna dan mempesona.
Baca juga : Rekomendasi Isi Seserahan Makeup : Sederhana dan Lengkap
Beberapa tips diatas bisa ZALORAns pakai untuk merias client maupun untuk makeup dirimu sendiri saat pernikahan. Apakah ZALORAns ingin menjadi seorang MUA atau ingin mencoba makeup sendiri di hari bahagiamu? Semoga membantu!
Mau cari berbagai kebutuhan make up dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!
Penulis: Fitrian Nurentama