Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Mengaplikasikan kutek pada kuku dapat menjadi sentuhan akhir yang sempurna untuk melengkapi penampilanmu. Tidak hanya membuat tampilan jari-jarimu lebih menarik, tetapi juga dapat memberikan kesan yang lebih berkelas dan terawat. Pemilihan warna kutek yang tepat memang memiliki peran penting, karena dapat memberikan efek yang cantik.
Warna kutek apa nih yang biasanya ZALORAns pilih? Apakah warna-warna tersebut memberikan efek kulit yang cerah? ZALORA punya beberapa pilihan warna kutek yang bisa bikin kulit cerah lho!
Yuk, intip warna-warna cantiknya berikut ini!
Baca juga : 3 Rekomendasi Kutek Halal Tembus Air Bisa untuk Sholat
Warna Kutek yang Bikin Kulit Cerah
1. Ungu
Source: Zalora
Warna kutek ungu dapat memberikan kulit terlihat cerah dan bersinar. Nuansa ungu yang gelap dapat memberikan sentuhan elegan pada kuku. Kutek ungu juga bisa memberikan kesan glamour dan berani.
Sehingga penggunaannya dapat memberikan kepercayaan diri yang lebih besar. ZALORAns bisa menggunakan kutek berwarna ungu gelap untuk melengkapi gaun malam mu saat menghadiri pesta.
2. Mustard atau Kuning Lime
Source: Zalora
Kalau ZALORAns bosan dengan warna gelap, pilihan warna cerah bisa menjadi opsi yang tepat untukmu! Seperti warna kutek mustard atau kuning lime! Warna dengan tone kuning ini adalah pilihan warna yang colorful dan fresh yang dapat membuat kulit terlihat lebih cerah dan bercahaya. Warna-warna ini menciptakan kontras yang indah dengan warna kulitmu. Saat diaplikasikan pada kuku, warna-warna ini memberikan sentuhan yang menyenangkan dan energik, yang dapat memancarkan kesan cheerful.
Selain itu, warna-warna cerah ini juga dapat menarik perhatian dan menambah kesan modis pada penampilan secara keseluruhan. Angkat suasana hatimu dengan cat kuku bernuansa kuning yang hangat ini. Biarkan warna kuning yang kaya ini menginspirasi dan memberi energi padamu!
3. Milk Tea
Source: Zalora
Warna kutek bernuansa nude seperti milk tea dengan tone kecoklatan telah menjadi tren yang populer karena memberikan sentuhan elegan dan menyelaraskan warna kulit. Nuansa warna kecoklatan yang netral dan lembut dapat memberikan tampilan kulit yang cerah. Warna ini memberikan kesan natural yang cocok untuk berbagai warna kulit.
ZALORAns bisa memilih warna milk tea yang dipadukan dengan berbagai warna outfit, mulai dari gelap hingga cerah. Tampilan yang simple namun elegan akan terpancar pada dirimu. Selain itu, warna ini juga cocok untuk berbagai kesempatan, baik formal maupun casual.
Sehingga menjadi pilihan yang sempurna untuk menambah sentuhan cantik pada penampilan sehari-harimu.
Baca juga : Kuku Cantik Auto Pede! Contoh Nail Art Simple, Coba Sendiri di Rumah
4. Hijau Tua
Source: Zalora
Beralih ke nuansa warna hijau, seperti menggunakan kutek hijau tua yang bisa menjadi pilihan menarik untuk membuat kulitmu terlihat lebih cerah dan segar. Warna hijau dengan tone deep ini cocok banget dipakai di berbagai warna kulit lho!
Tak hanya bagus dipakai sebagai warna tunggal, warna hijau tua ini juga bisa ZALORAns padukan dengan berbagai warna lainnya lho! Sehingga, hasil nail art lebih menarik.
5. Pink
Source: Zalora
Pemilihan warna kutek yang soft seperti pink memang menjadi pilihan yang pas untuk ZALORAns yang menyukai tampilan girly dan feminim. Warna pink memiliki daya tarik yang memberikan sentuhan manis dan soft pada kuku. Bagi yang ingin tampil lebih girly, kutek pink pastel atau soft pink menjadi opsi yang sempurna. Memberikan kesan yang manis namun tetap elegan.
Selain itu, warna pink juga dapat menambah menjadi paduan cantik pada nail art yang bertemakan cute. Cocok banget untuk berbagai kesempatan, mulai dari sehari-hari hingga acara khusus. Dengan sentuhan pink yang lembut pada kuku, tampilan feminim mu akan semakin terpancar dan menawan!
6. Soft Blue
Source: Zalora
Memilih warna kutek dalam skema cool tone, seperti soft blue dapat memberikan tampilan yang segar dan cerah pada kulit tanganmu. Warna-warna lembut dalam skema cool tone cenderung memberikan kesan yang menenangkan yang dapat membuat kulit terlihat lebih cerah dan bercahaya. Tanpa terlihat berlebihan, pilihan warna soft blue menjadi pilihan sempurna untuk ZALORAns yang kurang suka warna yang mencolok.
Soft blue khususnya memberikan sentuhan yang lembut dan elegan pada tampilan kuku, memberikan kesan yang bersih dan cantik. Dengan memilih warna kutek seperti soft blue, kamu dapat menciptakan tampilan yang cerah dan cantik untuk kulit tanganmu!
7. Merah
Source: Zalora
Tak hanya warna lipstik, warna kutek merah pun juga sangat menarik untuk dipilih. Karena warna merah akan memberikan tampilan kulit yang terlihat cerah. Kutek merah identik dengan kesan seksi dan elegan, sehingga warna merah ini sangat cocok dipilih untuk menyempurnakan tampilan formal mu.
Apalagi untuk tampilan elegan dan glamour saat menghadiri pesta. Kutek merah akan matching dengan warna lipstik merahmu yang merona!
8. Hitam
Source: Zalora
Warna kutek hitam memang memiliki daya tarik tersendiri dan tidak pernah gagal menjadi pilihan yang menarik. Meskipun terdengar kontras dengan kulit, warna hitam pada kuku dapat memberikan kesan yang elegan dan classy lho! Bahkan, warna hitam juga dapat membuat kulit terlihat lebih cerah.
Kontras yang dihasilkan antara warna hitam dengan warna kulit memberikan efek yang menarik, menjadikan kulit terlihat lebih bersinar dan terang. Dengan demikian, tidak ada salahnya untuk memilih warna kutek hitam sebagai pilihan yang membuat sempurna tampilanmu.
ZALORAns juga bisa memadukan warna hitam ini dengan berbagai pola nail art yang menarik. Kamu bisa memilih warna hitam glossy maupun doff yang simple.
9. Turquoise
Source: Zalora
Saatnya memperhatikan pemilihan warna kutek yang cerah! Tidak ada yang lebih anggun dari warna turquoise yang bernuansa hijau kebiruan ini. Warna turquoise dengan nuansa hijau kebiruan yang menawan sedang menjadi tren dan favorit di kalangan pecinta fashion dan kecantikan.
Kesenangan akan warna ini tidaklah mengherankan, karena warnanya yang soft dan fresh dapat memberikan tampilan yang cerah dan elegan. Turquoise tidak terlalu cerah, sehingga cocok untuk digunakan dalam berbagai kesempatan, baik formal maupun casual. Tidak mengherankan jika banyak orang memilih warna turquoise untuk memberikan sentuhan kekinian pada penampilan mereka!
10. Mint
Source: Zalora
Pernahkah ZALORAns mencoba kutek berwarna mint sebelumnya? Salah satu variasi dari tone warna hijau ini memiliki warna yang soft dan menarik untuk dipilih. Karena warnanya yang soft dan cerah ini, bisa bikin kulitmu terlihat cerah juga lho!
Warna mint tidak terlalu mencolok, sehingga pas banget buat tampilan sehari-hari. Warna mint akan memberikan kesan fresh pada penampilanmu,
Nah, itulah beberapa pilihan warna kutek yang bisa bikin kulit terlihat cerah. Warna apa yang akan ZALORAns pilih untuk nail art mu berikutnya?
Baca juga : Ide Nail Art Simple 2 Warna Cantik
Mau cari berbagai produk nail care dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!
Penulis: Fitrian Nurentama