Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Pernah mencium aroma parfum yang mengingatkan ZALORAns pada makanan manis seperti vanilla, cokelat, atau caramel? Itu adalah ciri khas gourmand perfume kategori parfum yang menawarkan sensasi lezat dan menggoda, seolah membawa kita ke dalam dunia penuh dessert dan manisan yang menggiurkan.
Nama “gourmand” sendiri berasal dari bahasa Prancis yang berarti penikmat makanan lezat, yang mencerminkan esensi dari wewangian ini aroma yang kaya, creamy, dan sering kali membuat orang di sekitar tergoda untuk mendekat.
Meski parfum manis sudah ada sejak lama, kategori gourmand perfume secara resmi diperkenalkan ke dunia parfum di tahun 1992 ketika Thierry Mugler meluncurkan Angel, parfum dengan kombinasi vanilla, praline, dan cokelat yang langsung mencuri perhatian. Sejak saat itu, gourmand perfume berkembang pesat dan menjadi salah satu kategori parfum yang paling digemari hingga sekarang.
Nah, bagi ZALORAns yang penasaran dengan parfum ini dan beberapa rekomendasi terbaik dari gourmand perfume, simak artikel ini sampai habis, ya!
Baca juga : 8 Rekomendasi Parfum Vanilla Terbaik, Aroma Manis Menggoda
Karakteristik Utama Parfum Gourmand, Apa Hanya Sekedar Manis?
Parfum gourmand memiliki ciri khas yang langsung dikenali sejak pertama kali disemprotkan. Aromanya kaya, manis, dan mengingatkan pada makanan atau minuman lezat. Jenis parfum ini sering kali memberikan sensasi hangat, creamy, dan sensual yang membuatnya cocok untuk berbagai kesempatan, terutama di malam hari atau musim dingin.
Bahan-Bahan Utama dalam Parfum Gourmand
Parfum gourmand menggunakan komposisi bahan yang bisa ditemukan dalam makanan atau minuman.
1. Vanilla – Manis, Lembut, dan Hangat
Vanilla adalah bintang utama dalam banyak parfum gourmand. Aromanya hangat, creamy, dan lembut, memberikan efek yang menenangkan dan romantis. Vanilla sering dikombinasikan dengan bahan lain seperti amber atau musk untuk menciptakan aroma yang lebih dalam. Sangat cocok untuk ZALORAns yang suka aroma lembut dan elegan dengan sentuhan sensual.
2. Cokelat – Kaya, Mewah, dan Sedikit Pahit
Cokelat memberikan kesan gourmet dan elegan dalam parfum gourmand. Aroma dark chocolate yang sedikit pahit bisa menambahkan dimensi kemewahan pada parfum, sementara milk chocolate lebih playful dan youthful. Direkomendasikan untuk ZALORAns yang ingin parfum dengan nuansa deep dan sophisticated.
3. Caramel & Praline – Manis dengan Sentuhan Gurih
Caramel dan praline menciptakan aroma yang kaya, buttery, dan sedikit smoky. Wanginya mirip seperti permen karamel yang sedang dilelehkan terasa lembut, legit, dan menggoda. Aromanya terkesan playful dan berani.
4. Kopi – Aromanya Bold, Hangat, dan Penuh Energi
Beberapa parfum gourmand mengandung coffee notes, memberikan aroma yang strong, roasted, dan sedikit pahit. Kombinasi kopi dengan vanilla atau cokelat sering kali menghasilkan parfum yang berkelas dan modern. Cocok untuk ZALORAns yang suka aroma maskulin tapi tetap manis dan hangat.
Baca juga : Rekomendasi Parfum Arab, Khas Timur Tengah Tahan Lama
Gourmand Perfume vs Parfum Manis Biasa, Apa Bedanya?
Mungkin ZALORAns sampai di sini mulai bertanya-tanya, memang apa bedanya gourmand perfume dengan parfum manis yang bisa ditemukan di pasaran? Jika dilihat sekilas, tentu saja tak ada bedanya karena kedua parfum menghasilkan aroma manis. Tapi, jika dilihat lebih dalam, mereka memiliki perbedaan yang cukup signifikan.
Disaat gourmand perfume terinspirasi dari makanan atau minuman yang sering dijumpai dalam keseharian seperti vanilla, cokelat, kopi dan caramel, parfum manis biasa umumnya memiliki bias aroma floral atau fruity, seperti bunga melati, mawar atau peach.
Kemudian, gourmand perfume menghadirkan aroma yang lezat karena otak akan dengan cepat mengetahui bahwa aroma ini adalah aroma makanan, sedangkan parfum manis biasa lebih cenderung ringan dan segar, sehingga tidak terasa seperti aroma makanan.
Lebih lanjut, gourmand perfume menggunakan bahan-bahan yang cukup berat seperti amber dan musk, sehingga longevity nya bisa sampai 10 jam lebih, sedangkan parfum manis biasa karena berbasis floral atau citrus, longevity-nya hanya bertahan 4-6 jam saja.
Bagaimana? Apakah ZALORAns sudah jelas dengan perbedaan diantara kedua parfum tersebut? Buat ZALORAns yang sudah penasaran dengan apa saja produk-produk dari gourmand perfume, berikut rekomendasinya!
Rekomendasi Gourmand Perfume untuk Sehari-hari
1. Mugler Alien Goddess

Source: ZALORA
Rekomendasi gourmand perfume yang pertama adalah Mugler Alien Goddess yang memberikan sentuhan floral dan vanila untuk menghadirkan aura feminin yang percaya diri.
Top Notes dari parfum ini adalah Bergamot dan Kelapa yang memberikan kesegaran creamy yang eksotis. Dilanjut dengan Middle Notes dari Jasmine Grandiflorum dan Heliotrope yang menghadirkan aroma floral elegan nan memikat. Adapun Base Notes dari parfum ini adalah Vanilla Bourbon dan Cashmere Wood yang memiliki ciri khas meninggalkan jejak dan tahan lama.
2. Yves Saint Laurent Black Opium
Source: ZALORA
YSL Black Opium adalah ikon parfum gourmand modern, dikenal dengan aroma kopi yang sensual dan energi misterius nan elegan. Parfum ini memiliki karakter yang berani, adiktif, dan mewah, menjadikannya salah satu parfum best-seller di dunia.
Adapun Top Notes dari parfum ini adalah Pink Pepper, Orange Blossom dan Pear yang mampu memberikan aroma segar yang sedikit spicy. Kemudian Middle Notes menghadirkan Kopi, Jasmine, Bitter Almond untuk memberikan Aroma kopi espresso yang intens dipadukan dengan floral mewah. Sedangkan di base notes terdapat aroma Vanilla, Patchouli, Cedar untuk memberikan kesan kehangatan dari vanilla yang creamy dengan sedikit sentuhan woody.
3. Tom Ford Black Orchid
Source: ZALORA
Tom Ford Black Orchid adalah parfum mewah, eksotis, dan penuh misteri. Parfum ini memiliki aroma dark dan sensual, cocok untuk mereka yang menyukai parfum dengan karakter yang unik dan tidak pasaran.
Top Notes dari parfum ini adalah Black Truffle, Black Currant, Bergamot, Lemon yang membuka dengan kesan mewah dan eksklusif. Kemudian hadir Black Orchid, Lotus sebagai Middle Notes, dan Dark Chocolate, Patchouli, Vanilla, Amber untuk memberikan kesan gourmand yang kaya dan berkelas dari Base Notes-nya
4. Jean Paul Gaultier Scandal
Source: ZALORA
Jean Paul Gaultier Scandal adalah parfum manis, playful, dan sedikit provokatif, dengan dominasi aroma madu yang kaya dan creamy. Parfum ini cocok untuk wanita yang suka tampil berani dan sensual, tetapi tetap dengan sentuhan feminin dan menggoda.
Saat disemprotkan, ZALORAns akan mendapati aromanya campuran antara Orange, Blood Orange, dan Mandarin yang memberikan kesegaran buah yang juicy dari Top Notes-nya. Kemudian Middle Notes terdiri dari Honey, Gardenia, Jasmine serta Patchouli, Caramel, Licorice untuk memberikan kesan warm dan sedikit spicy dari Base Notes-nya.
5. Lancôme La Vie Est Belle
Source: ZALORA
Lancôme La Vie Est Belle adalah parfum feminin, elegan, dan manis, dengan aroma praline dan vanilla yang creamy. Parfum ini memberikan kesan ceria dan optimis, cocok untuk wanita yang ingin menampilkan keceriaan dan kehangatan.
Top Notes yang terdiri dari Pear, Black Currant yang menghadirkan aroma buah yang manis dan segar. Middle Notes dengan Iris, Jasmine, Orange Blossom untuk memberikan sentuhan floral notes yang elegan dan lembut, serta Base Notes yang terdiri dari Praline, Vanilla, Tonka Bean sebagai aroma gourmand yang creamy dan memikat.
6. Paco Rabanne Olympea
Source: ZALORA
Paco Rabanne Olympea adalah parfum gourmand yang unik, karena memadukan vanilla manis dengan sentuhan garam laut. Hasilnya adalah aroma yang mewah, segar, dan sensual.
Adapun Top Notes-nya terdiri dari Green Mandarin, Jasmine, Ginger Flower yang memberikan aroma floral segar dan sedikit spicy. Middle Notes Salt, Vanilla untuk kombinasi unik yang creamy tapi tetap fresh dan Base Notes dari Ambergris, Sandalwood yang menyisakan kesan elegan dan tahan lama.
7. Carolina Herrera Good Girl
Source: ZALORA
Carolina Herrera Good Girl adalah parfum yang mencerminkan dua sisi kepribadian wanita – manis tapi misterius, lembut tapi kuat.
Untuk Top Notes parfum ini terdiri dari Almond, Coffee untuk memberikan aroma unik yang memikat sejak awal. Kemudian Middle Notes yang terdiri dari Jasmine Sambac, Tuberose dan Base Notes Tonka Bean, Cacao, Vanilla untuk memberikan kesan hangat, seksi, dan tahan lama.
Baca juga : Review Parfum Maison Margiela Replica, Aroma Parfum Mewah!
Mau cari berbagai produk parfum terbaik yang aman dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!
