Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Siapa sih yang nggak mau memiliki wajah putih mulus? Kulit wajah yang putih dan bercahaya adalah impian banyak orang karena bisa meningkatkan rasa percaya diri dan memberikan kesan kulit yang sehat. Lalu, gimana sih cara ampuh untuk memutihkan wajah? Dengan perawatan yang tepat, seperti menggunakan produk perawatan kulit yang sesuai, impian memiliki kulit wajah putih mulus bukanlah hal yang mustahil!
Kalau begitu, produk skincare apa aja sih yang bisa bikin kulit putih dan cerah? Yuk, intip beberapa pilihan produk skincare yang bisa memutihkan wajah dengan cepat berikut ini!
Baca juga : Ciri Ciri Wajah Kusam dan Rekomendasi Produk untuk Cerahkan
Rekomendasi Skincare untuk Memutihkan Wajah
1. Skin1004 Brightening Toner
Source: Skin1004
Skin1004 Madagascar Centella Hyalu-Cica Brightening Toner memiliki formula yang mengandung Hyaluronic Acid yang dipadukan dengan Madagascar Centella Asiatica. Kandungan ini akan membantu menenangkan kulit sensitif dan kemerahan. Sementara 3 lapis Hyaluronic Acidnya dapat membantu menguatkan skin barrier.
Kulit bakal super elastis dengan Ceramide Microbiome. Partikel berukuran nano akan masuk ke kulit terdalam dan lebih cepat, sementara Ceramide akan memperkuat skin barrier di antara sel kulit. Kandungan AHA dan LHA mengeluarkan kelembaban dan cahaya alami yang tersembunyi di kulit.
LHA adalah kandungan perawatan sel kulit mati generasi terbaru yang digunakan di produk skincare yang tidak dapat diserap kulit. Karena kurangnya kelembaban dan minyak berlebih. AHA dapat menghilangkan sel kulit mati berlebih yang susah dijangkau dan hanya akan meninggalkan kelembaban untuk membuat kulit tampak lebih bercahaya.
Bersihkan wajah dan hilangkan sisa kotoran di wajah terlebih dahulu sebelum menggunakan toner. Tuangkan produk secukupnya di telapak tangan dan ratakan di kulit. Tap-tap wajah dengan lembut hingga terserap dengan baik.
2. Holika Holika One Solution Super Energy Ampoule – Brightening
Source: Zalora
Cara memutihkan wajah selanjutnya adalah dengan menggunakan ampoule. Ampoule dari Holika-Holika ini memiliki konsentrat tinggi yang mengandung Super Fruit Complex 72% dan Niacinamide. Kandungan ini berfungsi menghilangkan noda hitam serta mencerahkan kulit wajah.
Setelah menggunakan toner, pompa 2 – 3 tetes ampoule pada ujung jari. Kemudian, oleskan ke seluruh wajah dan tepuk lembut ke kulit untuk meningkatkan penyerapan.
3. Indoganic Brightening Vitamin C Serum with Glutathione
Source: Zalora
Brightening Serum dari Indoganic ini memiliki kandungan Vitamin C dan Glutathione yang merupakan kombinasi antioxidant yang sempurna untuk mencerahkan kulit. Selain itu, juga bisa meratakan warna kulit, serta memudarkan noda hitam dan pigmentasi.
Kandungan zat aktif Galactomyces Ferment Fitrate yang merupakan salah satu fermentasi filtrate ragi dapat melembabkan kulit. Kandungan ini akan mempertahankan kadar air di kulit, sehingga kulit terasa lembut dan kenyal.
Baca juga : Rekomendasi Pembersih Wajah Pria, Angkat Kotoran Menyeluruh!
4. KYMM Skin Red Jelly Super Glowing Whitening Booster
Source: Kymm skin
Gel yang satu ini begitu ringan dengan tekstur yang menyejukkan. Dengan kandungan Niacinamide, 8x Ceramide, Vit C, Glutathione, Tranexamic Acid, dan Peptide mampu merawat skin barrier kulit. Kandungan-kandungan tersebut mampu mencerahkan kulit lebih cepat dengan 4 whitening dan meratakan warna kulit, sehingga wajah tampak lebih cerah dan lembab.
Mampu meningkatkan fungsi (booster) untuk mencerahkan dari produk skincare lainnya dan meratakan warna kulit dari hiperpigmentasi, seperti flek hitam dan bintik hitam. Sehingga, bekas jerawat PIE dan PIH juga bisa memudar. Kulit akan terasa lebih kenyal dan keremajaan kulit terjaga.
Manfaat lainnya adalah dapat mencegah tanda-tanda penuaan dan memperbaiki skin barrier dengan 8x Ceramide.
Ambil Red Jelly Glowing secukupnya menggunakan jari. Aplikasikan ke seluruh wajah dan leher secukupnya setelah mencuci muka pada pagi dan malam hari. Tambahkan Red Jelly Glowing di skincare routine kamu!
5. Langsre Amittie Pure Whitening Cream
Source: Zalora
Amittie Pure Whitening Cream memberikan efek glowing cerah secara instan dengan efek tone up. Sekaligus, untuk mencerahkan, melembabkan, menutupi bekas jerawat, dan antiwrinkle hanya dalam satu tube ini. Beda dari tone up cream lainnya, Amittie Pure Whitening adalah tone up moisturizer. Cream ini mencerahkan tanpa perlu menggunakan makeup! Bisa digunakan siang dan malam hari lho!
Gunakan pada wajah kusam tanpa make-up untuk efek tone up yang mencerahkan secara instan. Gunakan dibawah makeup sebagai dasar make up. Jika warna kulit tidak merata, Amittie Pure Whitening akan membantu meratakan warna kulitmu.
Apabila tidak ingin menggunakan make up, namun tetap ingin terlihat ready saat keluar rumah, Amittie Pure Whitening bisa menjadi solusi! Memberikan efek cantik tanpa menggunakan makeup!
Gunakan jika ingin menyamakan warna kulit yang berbeda antara wajah dan leher. Bisa juga digunakan untuk memutihkan dan mencerahkan bagian tubuh yang gelap seperti siku, lutut, dan ketiak. Oleskan secara merata ke wajah dan leher, setelah mencuci muka dan menggunakan toner. Untuk kulit kering lebih baik menggunakan pelembab ringan dulu sebelum menggunakan produk ini.
6. Lanore Whitening & Anti Aging Serum
Source: Lanore
Lanore Serum Whitening + Antiaging ini menggunakan teknologi pertukaran ion yang diadaptasi dari teknologi Perancis. Polimer Intelbeads didispersikan dalam suspensi gel, sehingga meningkatkan aplikasi pada kulit. Intelbeads merupakan matriks 3D dari polisakarida anionik yang didapatkan melalui proses bioteknologi menggunakan substrat tanaman (Glycofilm).
Bekerja sebagai matriks pelindung interaktif terhadap UV dan polutan. Intelbeads mengandung Calcium alginate untuk membantu menghaluskan kulit dan Propanediol untuk mengoptimalkan aplikasi dan sentuhan produk dengan kulit.
Secara keseluruhan Lanore Serum Whitening + Antiaging memberikan 2 manfaat sekaligus dalam 1 paket, yaitu sebagai berikut:
- Efek mencerahkan kulit dan membantu mengurangi penuaan. Dengan fungsi 3 bahan pencerah seperti Arbutin, Paeonia suffruticosa root extract, serta Glutathione yang membantu mencerahkan dan menyamarkan bintik hitam. Bisa juga mencerahkan area gelap pada kulit.
- Antiaging dengan beberapa antioksidan, seperti Aminopropyl ascorbyl phosphate dan Vitis vinifera grape juice extract. Antioksidan ini membantu memperlambat efek penuaan seperti kulit kusam, kerutan, garis halus, dan bintik hitam.
Baca juga : Susah Cerah? Ini Skincare yang Bikin Glowing dan Putih
Itulah beberapa cara memutihkan wajah dan pilihan skincare yang bisa dipakai sebagai cara yang ampuh untuk memutihkan kulit. Sesuaikan juga dengan tipe kulitmu ya! Dengan pemakaian skincare yang rutin, maka kulit putih dan cerah akan ZALORAns dapatkan!
Mau cari berbagai produk skincare pencerah wajah yang aman dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!
Penulis: Fitrian Nurentama