Style Korea Wanita Casual, Chic dan Simple

Demam K-Pop atau Korea Pop sudah melanda hampir seluruh dunia. Bukan hanya musiknya, namun juga drama korea atau biasa disebut drakor menjadi tontonan wajib setiap hari. Saat menonton drakor, ada suatu hal yang membuat gagal fokus. Outfit para artisnya yang eye catching dan menarik membuat kita betah menonton berlama-lama didepan layar. Apakah kamu juga demikian? Pasalnya, look Korea yang casual identik dengan kesan chic dan cute.

Fashion style Korea yang menginspirasi, membuatnya menjadi kiblat fashion bagi sebagian besar anak muda. Jangan khawatir, style Korea wanita ini sangat casual dan mudah di mix and match. Apakah kamu masih belum tahu bagaimana mix and match style Korea wanita agar terlihat casual dan fresh? Yuk, intip beberapa OOTD style korea wanita casual berikut

Style Korea Wanita Casual dan Santai

1. Paduan Kemeja Putih dengan Trousers

Source: Pinterest

Pasti kamu punya kemeja putih di lemari bukan? Jika biasanya kamu memakai kemeja putih untuk ke acara formal seperti ke kantor maupun interview kerja, kini kamu bisa coba memadukan kemeja putih dengan trousers untuk menghasilkan look yang casual. Pakailah sneakers putih untuk menunjang outfit casual mu. Shoulder bag berwarna putih atau hitam bisa melengkapi look monokrom mu.

2. Mix and Match Skinny Skirt dengan Denim Jacket

Source: Pinterest

Jaket Denim atau Jeans tidak perlu diragukan lagi dalam dunia peroutfitan. Jaket Denim bisa di mix and match dengan mudah. Kamu bisa memadukan Skinny Skirt dengan Tanktop, lalu kombinasikan dengan jaket denim oversize. Tambahkan sneakers putih agar lebih santai. Look ini bisa memberi kesan boyish dan feminim  sekaligus.

Baca juga : Baju Dusty Pink Cocok Dengan Jilbab Warna Apa?

3. Kombinasi Crop Top dengan Kulot

Source: Pinterest

Casual street fashion ini terlihat begitu chic dan simple. Crop top motif berlengan panjang bisa dipadu padankan dengan kulot berwarna senada. Dengan memakai crop top, maka kamu akan bisa terlihat tinggi dan ramping lho! Jangan lupa pakailah sneakers putih dan sling bag sebagai pelengkap outfit mu.

4. Paduan Jaket dan Kulot ala Fashion Airport

Source: Pinterest

Pernahkah kamu mendengar istilah Fashion Airport? Bagi kamu fans girlband atau boyband Korea pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah ini. Fashion Airport merupakan style berpakaian para Idol Korea saat berada di bandara. Perpaduan kulot dengan jaket bulu membuat tampilan ini begitu casual dan simple. Tambahkan syal bermotif sebagai aksen sekaligus sebagai penghangat. Outfit ini sangat cocok dipakai saat suhu dingin. Agar lebih santai, pakailah sandal kesayanganmu.

5. Outfit Musim Dingin Check! Turtleneck dan Celana High Waist

Source: Pinterest

Outfit yang terlihat simple berikutnya yaitu perpaduan turtleneck dan celana high waist. Kamu bisa pakai turtleneck lengan panjang dengan warna nude atau putih yang dipadukan dengan celana high waist warna kecoklatan. Tak lupa sneakers putih untuk meningkatkan tampilan casual mu. Tambahkan syal berwarna senada dengan turtleneck. Kini, look OOTD mu sangat stylish dan fashionable.

Baca juga : Baju Coksu Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Rekomendasinya

Nah, mana style Korea wanita casual yang paling kamu suka? Itulah beberapa inspirasi OOTD ala Korea yang bisa kamu tiru dengan mudah.

Dapatkan berbagai pakaian keren dari brand-brand ternama hanya di Zalora. Jangan lewatkan promo menarik lainnya yang bisa kamu nikmati.

penulis: Fitrian Nurentama