Manfaat Senam Lantai untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Olahraga yang sangat simple dan mudah dilakukan salah satunya adalah senam lantai. ZALORAns bisa melakukannya sendiri di rumah lho! Olahraga yang satu ini memiliki banyak manfaat, tak hanya untuk fisik saja tapi juga mental. Senam lantai melibatkan koordinasi dan kombinasi berbagai gerakan tubuh.

Sehingga, pastinya bisa membuat tubuhmu lebih lentur dan otot semakin kuat. Apa sih manfaat lain dari senam lantai? Yuk, intip manfaat selengkapnya berikut ini!

Baca juga : 8 Cara Diet Tanpa Olahraga untuk Tubuh Ideal

Manfaat Senam Lantai bagi Kesehatan

1. Menguatkan Tulang

Selama latihan senam lantai, tubuh menahan berbagai posisi dan gerakan yang melibatkan beban tubuh sendiri. Ini menciptakan tekanan pada tulang yang mendorong penguatan tulang. Selain itu, gerakan-gerakan senam lantai yang melibatkan posisi berbaring atau duduk juga dapat membantu mengurangi risiko osteoporosis pada masa tua. 

2. Menguatkan Otot

Senam lantai melibatkan berbagai gerakan yang memerlukan kontraksi otot, baik itu untuk mengangkat, menahan, atau menggerakkan tubuh dalam berbagai posisi. Selama latihan senam lantai, berbagai otot, termasuk otot tungkai, otot lengan, dan otot punggung, diberi latihan yang intensif.

Hal ini tidak hanya membantu meningkatkan kekuatan otot, tetapi juga membantu meningkatkan kestabilan dan koordinasi tubuh. 

3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Dengan rutinitas latihan yang teratur, tubuh menjadi lebih kuat dan mampu menangani aktivitas fisik dengan lebih baik. Sehingga, meningkatkan daya tahan terhadap berbagai aktivitas dan cedera. Selain itu, senam lantai juga membantu meningkatkan metabolisme tubuh dan mengoptimalkan penggunaan energi. Sehingga, memungkinkan seseorang untuk menjalani gaya hidup yang lebih aktif dan sehat.

Baca juga : Ragam Tas Futsal untuk Tampil Menarik di Lapangan

4. Membakar Kalori Tubuh dan Membuat Tubuh Ideal

Selain meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan otot, senam lantai juga memiliki manfaat yang dalam membantu membakar kalori. Sehingga, kamu dapat mencapai bentuk tubuh yang ideal. Dengan mengombinasikan gerakan seperti sit-up, push-up, dan plank dengan latihan peregangan, senam lantai mampu membakar lemak tubuh secara efektif. 

5. Mengurangi Stress dan Depresi

Senam lantai telah terbukti memberikan manfaat bagi kesehatan mental. Salah satu manfaat yang bisa kamu rasakan adalah kemampuannya untuk mengurangi stres dan depresi. Saat seseorang melakukan senam lantai, tubuh menghasilkan endorfin. Endorfin merupakan hormon alami yang dapat mengurangi rasa sakit dan meningkatkan suasana hati. 

Selain itu, fokus dan perhatian yang diperlukan selama latihan dapat membantu mengalihkan pikiran dari kekhawatiran dan masalah sehari-hari. Sehingga, memberikan waktu untuk relaksasi dan refleksi yang sangat dibutuhkan.

Dengan rutinitas senam lantai yang teratur, ZALORAns dapat merasa lebih tenang, lebih bahagia, dan lebih siap menghadapi tantangan hidup dengan lebih positif.

6. Meningkatkan Disiplin Diri

Salah satu manfaat lainnya dari senam lantai adalah peningkatan disiplin diri. Senam lantai mengharuskan latihan yang konsisten dan ketekunan yang tinggi untuk menguasai gerakan dan tekniknya. Dengan melibatkan diri dalam latihan yang teratur dan fokus pada setiap gerakan, ZALORAns dapat mengembangkan pola pikir yang teratur, konsisten, dan berkomitmen. Disiplin ini juga dapat membawa dampak positif dalam berbagai aspek kehidupan, seperti pendidikan, karier, dan hubungan personal. 

Rekomendasi Matras Ternyaman untuk Olahraga

1. HAPPYFIT Yoga Mat Printing NBR

Source: Zalora

Pilihan matras ternyaman dari Happyfit ini sangat ringan karena terbuat dari karet Nitrile Butadiene Rubber (NBR). Di mana, secara komponennya dikenal tahan terhadap minyak dan zat asam.

Permukaannya halus dan sangat flexible, membuatnya sangat nyaman dipakai untuk menopang tubuh, lutut, pinggang dan lainnya pada saat melakukan latihan. Cocok untuk tulang ekor yang sakit karena ketebalannya begitu nyaman.

Baca juga : Lama Waktu Permainan Bola Voli dan Peraturannya

Nah, itulah beberapa manfaat yang akan kamu rasakan setelah rutin melakukan olahraga senam lantai. Apakah kamu sudah siap berkomitmen untuk rajin berolahraga pada dirimu sendiri?

Mau cari berbagai alat olahraga yang berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama