Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Siapa nih yang sering struggle memilih bra? Jangan salah, meski kelihatannya cuma dalaman, memakai bra yang nyaman dan tepat akan membuatmu lebih percaya diri. Salah satu andalan yang tak pernah gagal bikin percaya diri adalah push-up bra! Yes, bra ini tak hanya bisa membuat payudara terlihat lebih penuh, tapi juga membantu membentuk siluet yang lebih proporsional. 

Tapi nih, tak semua push-up bra itu sama, lho! Ada banyak bentuk yang bisa disesuaikan dengan kebutuhanmu. Kalau salah pilih, bukannya nyaman, malah bikin tidak betah seharian. 

Nah, agar tidak bingung, ZALORAns bakal spill cara memilih push-up bra sesuai bentuk payudara yang wajib kamu tahu, serta rekomendasi push up bra terbaik untukmu! Sebelumnya, yuk ketahui dulu apa sih perbedaan antara push up bra dengan bra biasa? Serta, manfaat penggunaan push up bra berikut ini!

Baca juga : Cara Styling Bralette Modis dan Sexy

Perbedaan Push Up Bra dan Bra Biasa

1. Bentuk Push Up Bra

Source: ZALORA

Hal pertama yang paling mencolok dari push up bra adalah busa tambahan di bagian bawah cup. Tujuannya untuk membuat payudara terlihat lebih penuh dan terangkat. Sementara itu, bra biasa biasanya punya busa tipis atau bahkan tidak ada sama sekali, jadi memberikan tampilan yang lebih natural.

Selain itu, push up bra umumnya berbentuk setengah cup, membuatnya cocok untuk baju berpotongan rendah. Sedangkan bra biasa lebih hadir dengan cup penuh.

2. Waktu Pemakaian

Push up bra itu lebih cocok digunakan untuk momen tertentu yang membutuhkan efek payudara yang bervolume dan sebaiknya jangan digunakan untuk pemakaian sehari-hari. Untuk pemakaian harian, sebaiknya tetap pakai bra biasa yang lebih nyaman untuk aktivitas seharian. Pilihlah ukuran dan bahan bra yang sesuai agar nyaman dan kulitmu tidak iritasi.

3. Level Bra

Nah, yang unik dari push-up bra adalah adanya level pengangkatan. Semakin tinggi levelnya, semakin tebal busa di bagian bawah cup-nya. ZALORAns bisa pilih sesuai kebutuhanmu. Sementara itu, bra biasa tidak memiliki variasi level seperti ini, jadi lebih simple dengan jenis yang sama.

Manfaat Penggunaan Push Up Bra

1. Memberikan Dimensi Penampilan

Source: ZALORA

Salah satu manfaat dari push-up bra adalah memberikan dimensi tubuh yang lebih proporsional. Dengan busa tambahan yang mendorong dada, push up bra bisa membentuk tubuh bagian atas kamu menjadi lebih anggun dan seimbang. Ini juga membantu menciptakan tampilan pinggang yang lebih ramping, membuat seluruh postur tubuh tampak lebih maksimal dan sempurna.

2. Meningkatkan Belahan Dada

Source: ZALORA

Buat ZALORAns yang merasa punya payudara kecil atau kurang bervolume, push up bra bisa banget membantu! Bra ini memberikan efek payudara terangkat yang meningkatkan belahan dada dan mempertegas volume payudara. Jadi, tak hanya memperbaiki bentuk, tetapi juga bikin kamu lebih percaya diri saat mengenakan outfit yang membutuhkan tampilan lebih penuh.

3. Menyokong Payudara dengan Nyaman

Salah satu hal yang sering bikin tidak nyaman seharian adalah rasa terguncang saat bergerak, apalagi kalau punya payudara lebih besar. Push up bra hadir dengan dukungan ekstra untuk mengangkat payudara dan menahannya tetap di tempatnya.

ZALORAns tidak perlu khawatir lagi soal rasa sakit atau ketidaknyamanan karena guncangan saat berjalan. Push up bra memastikan kamu tetap merasa nyaman sepanjang hari!

Baca juga : Kenali Bentuk Tubuh Wanita Agar Tak Salah Memilih Baju

Cara Memilih Push Up Bra

1. Push up Bra untuk Dada yang Besar

Source: ZALORA

Kalau ZALORAns punya payudara besar, pilih push up bra dengan bantalan progresif yang berbahan lembut. Bra jenis ini akan menambah volume pada bagian samping dan bawah payudara, memberikan pengangkatan yang merata, tanpa menambah volume hanya di bagian depan belahan dada.

Bantalan progresif ini penting untuk memastikan tampilan payudara tetap proporsional dan tidak terlalu terangkat di bagian depan saja. Untuk kenyamanan ekstra, pilih bra yang berkawat dan hindari tali bra yang terlalu tipis ya!

2. Push up Bra untuk Dada Berukuran Kecil atau Sedang

Source: ZALORA

Buat ZALORAns yang memiliki payudara kecil atau sedang, push up bra empuk adalah pilihan yang tepat! Pilihlah bra empuk berbentuk setengah (half cup) untuk memberikan pengangkatan lebih maksimal. Bentuk setengah ini bisa menambah volume dan memberi efek belahan dada yang lebih bulat dan besar. Selain meningkatkan volume, push up bra jenis ini juga bisa memberikan tampilan yang lebih penuh dan menarik di bagian dada.

3. Push up Bra untuk Dada yang Tidak Simetris

Source: ZALORA

Kalau payudaramu tidak simetris, pilihlah push up bra dengan lapisan empuk yang bisa dilepas. Fitur ini memungkinkan kamu untuk menyesuaikan volume pada satu sisi dada agar terlihat lebih simetris. Dengan penyesuaian ini, ZALORAns bisa mengatur tampilan visual sesuai kebutuhan, membuat keduanya terlihat seimbang dan nyaman tanpa perlu merasa khawatir.

Cara Memakai Push Up Bra yang benar

1. Posisi Cup yang Tepat

Source: ZALORA

Pertama-tama, posisikan cup bra sesuai dengan bentuk dan ukuran payudaramu. Pastikan cup bra benar-benar melingkupi payudara dengan pas. Untuk mempermudah, cobalah condongkan badan sedikit ke depan. Hal ini akan membuat payudaramu lebih mudah masuk ke dalam cup dan memudahkan untuk mengaitkan kancing bra dari belakang.

2. Sesuaikan Panjang Tali

Source: ZALORA

Setelah kancing terpasang, tegakkan badanmu dan sesuaikan panjang tali bra. Pastikan tali bra tidak terlalu ketat atau longgar. Tali yang terlalu ketat bisa menyebabkan rasa sakit di bahu, sedangkan tali yang terlalu longgar tidak akan memberikan dukungan yang maksimal. Posisi tali sebaiknya berada pada titik yang nyaman, tanpa menarik bahu ke belakang atau membuatmu merasa tertekan.

3. Pastikan Posisi Payudara di Dalam Cup

Source: ZALORA

Sekarang, pastikan masing-masing payudara berada di dalam cup bra dengan nyaman, sehingga tidak ada payudara yang terlihat lebih besar atau lebih kecil dari yang lainnya. Semua payudara harus terletak dengan sempurna di atas bantalan bra agar efek push up terasa maksimal.

Baca juga : Memahami Beragam Jenis Celana Dalam Wanita

Itulah manfaat, cara memilih, cara memakai, dan perbedaan push up bra dengan bra biasa yang perlu kamu ketahui. Dengan memilih push up bra yang sesuai dengan bentuk dan ukuran dada, ZALORAns bisa mendapatkan tampilan yang maksimal dan tetap merasa nyaman. Ingat, pastikan juga untuk selalu memilih ukuran yang pas agar bra tidak membuatmu sesak atau tidak nyaman seharian! 

Mau cari berbagai bra wanita nyaman dan berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama