Rekomendasi Model Baju Batik Tunik Bawahan Rok Manis

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!

Tunik dengan motif batik memang menjadi pilihan yang menarik dalam berbusana. Kamu bisa memilih paduan yang feminim dengan mengenakan rok sebagai bawahannya. Look ini bisa banget ZALORAns andalkan dalam tampilan formal yang elegan. Rok bermotif maupun polos, semuanya cocok untuk di mix and match dengan tunik batik.

Yuk, kita intip bareng beberapa ide model baju batik tunik dengan bawahan rok berikut ini!

Baca juga : Inspirasi OOTD Tunik Putih, Kalem dan Elegan

Rekomendasi Model Baju Batik Tunik Bawahan Rok

1. Rok Batik dengan Tunik Batik Batwing Asimetris

Source: Pinterest

OOTD ala Laudya Chintya Bella ini bisa banget lho kamu jadikan inspirasi! Ketika perpaduan rok batik dipasangkan dengan tunik batik, menciptakan look yang menawan. Rok batik dengan potongan yang elegan memberikan keanggunan pada setiap langkahmu.

Bentuk asimetris pada tunik memberikan kesan yang modern. Atasan ini memiliki lengan batwing yang menarik. Look ini simple namun terlihat anggun bukan?

2. Rok Tile Polos dengan Tunik Batik 

Source: Pinterest

Untuk look yang simple smart casual, ZALORAns bisa memadukan tunik dengan potongan unik seperti ini, dimana terdapat desain slit pada bagian depan dan sampingnya. Kombinasikan dengan rok tile polos hitam dengan desain A line.

Rok ini bisa banget diandalkan dalam mix and match segala outfit. Tampilan ini juga bisa lho dipakai untuk office look!

3. Tunik Batik dengan Rok Plisket

Source: Pinterest

OOTD menggunakan tunik dan rok juga sangat cocok lho dipakai untuk outfit berhijab! Tunik batik dengan aksen detail tali ikat panjang pada bagian depannya, membuat look ini lebih menarik dan akan memberikan siluet ramping pada tubuhmu.

Padukan dengan rok plisket yang harus ada pada koleksi bawahan para hijabers! Rok plisket berwarna netral atau senada dengan tunik, membuat tampilan yang serasi. Begitu pula dengan hijabnya, ZALORAns bisa memakai square hijab dengan warna yang senada.

Baca juga : Inspirasi Model Tunik Motif Kotak-Kotak Terbaru

4. Rok Tutu dengan Tunik Batik Asimetris

Source: Pinterest

Apakah kamu sudah mulai menerima banyak undangan pernikahan? ZALORAns pasti ingin tampil all out bukan saat kondangan? Kamu bisa tampil effortless namun tetap memukau dengan memadukan tunik berpotongan asimetris yang menarik dengan rok tutu hitam dengan detail pernak-pernik yang akan membuatmu terlihat anggun.

Rok tutu dengan warna hitam netral, akan mudah dipadukan dengan atasan apa saja. Rok ini memberikan kesan classy dan glamour! Untuk tampilan berhijab, kamu bisa sesuaikan menggunakan warna yang senada dengan tunik atau rok.

5. One Set Tunik dan Rok Batik

Source: Pinterest

Apakah kamu bingung mix and match outfit tunik batik? Untuk menghindari kebingungan dalam mix and match, pilihlah one set tunik dan rok batik dengan motif yang serupa. Dengan memilih model one set, ZALORAns akan mendapatkan padanan yang pastinya serasi! Ini akan mempermudah dalam pemilihan busana harianmu. Dengan tips ini, kamu bisa tetap tampil elegan dan cantik tanpa harus merasa bingung dan ribet dalam mix and match pakaian batik kamu!

Baca juga : 5 Rekomendasi Tunik Hitam Elegan Minimalis

Nah, itulah beberapa model baju batik tunik dengan bawahan rok yang akan membuatmu tampil girly dan elegan! Semua padu padan diatas bisa banget untuk kamu contek lho!

Mau cari beragam pakaian batik, baik untuk wanita atau pria yang berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo menarik yang sedang menantimu hari ini

Penulis: Fitrian Nurentama