Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Sweater yang identik dengan pakaian hangat yang lembut selalu menjadi andalan outfit, baik pria maupun wanita. Model dan desainnya yang nyaman membuatnya menjadi favorit item fashion, termasuk untuk busana para hijabers. Dengan kombinasi sweater yang hangat dan hijab yang cocok, kamu dapat menciptakan penampilan yang trendy dan casual.
Saat kamu beraktivitas dengan memakai OOTD sweater yang nyaman dan hijab yang elegan, pasti kamu akan merasa lebih percaya diri! Dengan berbagai warna dan potongan sweater, kamu memiliki banyak pilihan untuk mix and match sesuai dengan stylemu.
Yuk, intip beberapa inspirasi OOTD menggunakan sweater untuk kamu yang memakai hijab berikut ini!
Baca juga : 5 Inspirasi OOTD Kemeja Putih dan Jeans Hijab
Inspirasi OOTD Sweater Hijab
1. Sweater Black Stripe dengan Pleated Skirt
Source: Zalora
Untuk penampilan berhijab yang terpenting adalah kenyamanan saat memakainya. Pemilihan pleated skirt yang longgar merupakan pilihan yang tepat untuk busana hijab. Pleated skirt memberikan sentuhan anggun dan feminim pada penampilan.
Kamu bisa padukan dengan sweater dengan motif bergaris seperti zebra yang modis untuk berhijab. Pakailah flat shoes untuk tampilan yang casual.
2. Knit Sweater dengan Celana Jeans
Source: Zalora
Menjadikan celana jeans sebagai andalan outfit sehari-hari untuk kamu yang berhijab, membuat tampilan casual yang nyaman. Sweater berbahan rajut dengan warna polos sangat mudah di mix and match dengan bawahan apapun, termasuk celana jeans berwarna soft blue. Model celana jeans yang sesuai dengan bentuk kakimu akan menambah sentuhan style pada penampilanmu.
Pakailah hijab berwarna abu-abu yang senada dengan warna celana jeans atau kamu juga bisa pilih warna sesuai dengan sweater yang kamu pakai. Gunakan sneakers untuk melengkapi tampilanmu.
3. Black Knitwear Sweater dengan Colorful Culotte
Source: Zalora
Apakah kamu suka outfit yang longgar dan membuatmu bebas bergerak? Kamu bisa memakai kulot dengan potongan longgar yang nyaman berwarna cerah yang dipadukan dengan sweater hitam berbahan rajut. Sweater ini memiliki kerah tinggi dengan desain turtleneck. Untuk pemilihan warna hijab, kamu bisa pakai hijab berwarna senada dengan celana.
Sedangkan sepatunya, gunakan loafers hitam untuk membuat tampilan yang match dan harmonis. Look ini sangat cocok dipakai untuk acara casual, seperti jalan-jalan bersama teman-teman atau hanya sekedar nongkrong.
Baca juga : Gamis Maroon Cocok dengan Jilbab Warna Apa?
4. Oversize Hoodie Sweater dengan Celana Jeans
Source: Zalora
Hoodie sweater yang oversized dengan bahan lembut memberikan tampilan yang santai dan nyaman. Perpaduan dengan celana jeans membuat tampilanmu boyish dan keren.
Kamu dapat memilih sepatu yang cocok dengan look ini, seperti sneakers favoritmu.
Kombinasi kedua fashion item ini menjadi pilihan outfit yang sangat nyaman dan santai, cocok untuk aktivitas sehari-hari.
5. Long Sweater dengan Pleated Skirt
Source: Zalora
Mix and match long sweater yang memiliki potongan panjang dengan rok plisket menjadikan look yang anggun dan feminim. Model long sweater yang panjang sepaha ini memberikan kesan yang santai dan mampu menutupi tubuh dengan baik, sehingga menjadikannya pilihan yang cocok untuk outfit berhijab.
Kamu bisa memilih rok plisket dengan warna gelap agar mudah dipadukan dengan atasan apapun. Untuk menciptakan tampilan yang lebih feminim, pakailah heels yang elegan. Kini, kamu siap tampil memesona sepanjang hari!
Baca juga : Cara Memakai Rok Lilit dengan Mudah!
Itulah beberapa OOTD menggunakan sweater untuk kamu yang memakai hijab. Eksplor outfit sesuai dengan style yang kamu suka.
Mau cari produk pakaian busana muslim yang berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya dari berbagai brand ternama hanya di ZALORA! Dapatkan promo hingga ekstra diskon lainnya khusus untukmu
Penulis: Fitrian Nurentama