Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Ciput ibarat โ€œsenjata rahasiaโ€ yang sering diremehkan, padahal punya peran penting untuk buat tampilan hijab tetap rapi dan nyaman seharian. Agar jilbab yang sudah ditata dengan effort tak jadi geser-geser, rambut keluar dari sela-sela hijab, atau bahkan jilbab tipis yang bikin warna ciput terlalu kontras dan bikin look jadi kurang harmonis. Duh, pasti sebel banget kan?

Nah, salah satu trik agar hijab kamu selalu on point tanpa ribet adalah dengan punya warna ciput yang netral dan fleksibel untuk dipadukan dengan berbagai warna jilbab. Jadi, tak perlu gonta-ganti ciput tiap kali pakai jilbab warna berbeda. Ada beberapa warna ciput universal yang bisa dipakai dengan semua warna hijab tanpa bikin tampilan tabrakan atau tidak menyatu.

Daripada tiap pagi pusing memilih ciput yang cocok, yuk cari tahu warna ciput yang cocok untuk semua warna jilbab dan wajib banget kamu punya berikut ini! Dengan warna-warna ini, hijab kamu bakal selalu terlihat rapi dan tentunya nyaman dipakai seharian. 

Baca juga : Baju Pink Cocok Dengan Jilbab Warna Apa? Ini Dia Pilihannya


Warna Ciput yang Cocok untuk Semua Warna Jilbab?

1. Soft Lavender

Source: ZALORA

Ciput jilbab soft lavender bisa menjadi pilihan warna ciput yang bisa kamu coba padukan bersama berbagai warna jilbab. Seperti ciput milik Cotton Bee yang hadir dengan bahan rayon premium yang ringan, adem, dan stretchy, sehingga nyaman dipakai seharian tanpa membuat kepala terasa panas. Kainnya yang elastis tetap memberikan fleksibilitas tanpa terasa ketat, sehingga tidak menekan kepala maupun telinga.

Dengan ukuran tali yang lebar dan kekencangan yang bisa disesuaikan, ciput ini memberikan kenyamanan tanpa rasa sakit atau pusing meski digunakan dalam waktu lama. Selain itu, warna soft lavender yang lembut dan pastel membuatnya mudah dipadukan dengan berbagai warna hijab, baik yang bernuansa terang maupun gelap.

2. Beige

Source: ZALORA

Kalau ZALORAns lagi cari ciput yang bisa dipadukan dengan berbagai warna jilbab, jawabannya adalah ciput jilbab beige. Warna ini termasuk netral, jadi bisa masuk ke hampir semua warna jilbab tanpa bikin tampilan tabrakan atau mencolok.

Salah satu pilihan ciput yang nyaman dan cocok buat sehari-hari adalah inner hijab dari Lozy Hijab berwarna beige. Ciput ini terbuat dari bahan rayon yang adem, lembut, ringan, dan anti pusing, jadi nyaman dipakai seharian. Selain itu, warna beige juga memberikan efek yang lebih natural dan menyatu dengan berbagai tone warna hijab, mulai dari pastel, earthy tone, hingga warna-warna bold seperti maroon atau navy.

3. Broken White

Source: ZALORA

Ciput warna broken white adalah pilihan terbaik untuk kamu yang ingin tampil effortless tanpa ribet memilih warna inner hijab setiap hari. Warna ini lebih lembut dibanding putih polos, sehingga lebih mudah menyatu dengan berbagai warna jilbab, mulai dari pastel hingga earth tone tanpa menciptakan kontras yang terlalu tajam.

ZALORAns bisa memakai ciput dari Cotton Bee yang terbuat dari bahan rayon spandek high quality. Bahan ini terkenal anti pusing, karena elastisitasnya pas di kepala. Selain itu, ciput ini juga tidak mudah melar, jadi bisa dipakai dalam waktu lama. Kenyamanan juga jadi keunggulan utama, karena materialnya yang adem dan mampu menyerap keringat dengan baik, cocok untuk pemakaian seharian.

Baca juga : Baju Mocca Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Rekomendasinya!


4. Sand

Source: ZALORA

Berikutnya ada pilihan warna ciput sand yang bisa dipadukan dengan berbagai warna jilbab karena warna kecoklatan yang netral dan soft, sehingga mudah menyatu dengan beragam tone hijab. Inner Hijab dari Zelena yang dibuat dari bahan jersey premium yang lembut, adem, dan nyaman, bisa kamu pakai sepanjang hari. Ciput ini juga didesain tanpa resleting di bagian belakang, sehingga lebih praktis dipakai dan tidak menyebabkan rasa tidak nyaman di kepala.

Selain itu, bahan ciput ini stretchy (melar) dan mengikuti bentuk wajah, membuatnya cocok untuk berbagai jenis hijab, mulai dari pashmina, segi empat, hingga hijab instan. Karena warnanya yang natural, ciput sand ini bisa dipadukan dengan jilbab warna terang seperti putih dan pastel, hingga warna gelap sekalipun seperti navy, hitam, dan maroon.

5. Hitam

Source: ZALORA

Kalau ada satu ciput yang wajib ada di koleksi hijabers, ciput hitam jawabannya! Warna ini benar-benar penyelamat, bisa masuk ke semua warna jilbab tanpa takut tabrakan. Mau dipadukan sama jilbab gelap, pastel, atau warna nyentrik? Aman! Apalagi kalau ZALORAns pakai ciput jilbab dari Zelena, dijamin hijab makin rapi, nyaman, dan tak gampang geser.

Kenapa harus ciput ini? Pertama, bahan Jersey Premium Mix Brocade bikin teksturnya lembut, adem, dan tidak membuat gerah meskipun dipakai seharian. Ada kombinasi renda yang akan membuat tampilan berhijabmu semakin bervolume dan cantik. Tak hanya itu, ciput ini juga punya tali di bagian belakang, jadi bisa dikencangkan sesuai kenyamanan kamu. Bye-bye hijab berantakan!

Yang paling penting, ciput ini tak akan membuatmu sakit kepala. Jadi meskipun dipakai seharian buat beraktivitas, tetap nyaman dan tidak membuatmu pusing. Buat ZALORAns yang suka tampilan hijab lebih bervolume, ciput ini bisa banget bikin efek lebih berisi dan tidak lepek.

6. Cream

Source: ZALORA

Pernahkah ZALORAns mengalami, sudah siap pakai hijab tapi ciputnya malah bikin tampilan jadi kurang pas? Kadang terlalu kontras, kadang warnanya tidak menyatu dengan jilbabnya. Nah, agar tidak pusing setiap hari memilih ciput yang cocok, solusinya gampang banget, cukup pakai ciput warna cream.

Karena warna ini netral untuk dipadukan dengan semua warna hijab. Buat kamu yang pengen ciput yang nyaman dipakai seharian, cobain koleksi ciput  dari Hijabic! Inner ini punya fitur silicon anti-geser, jadi hijab tak akan melorot atau berubah posisi seharian. Desainnya juga bisa menutupi baby hair dengan sempurna, sehingga tampilan hijab rapi tanpa ada rambut kecil yang mencuat ke luar.

Inner ini juga dilengkapi dengan tali di bagian belakang, jadi bisa disesuaikan dengan kenyamanan kamu. Tak akan terlalu ketat atau malah longgar. Ditambah lagi, bahannya dari Cotton Viscose Zerofeel yang lembut, stretchy, dan ringan, jadi nyaman banget buat dipakai dalam berbagai aktivitas tanpa bikin gerah.

Baca juga : OOTD Baju Warna Kuning Hijab Ceria dan Stylish!

Nah, itulah beberapa pilihan warna ciput yang cocok untuk semua warna jilbab yang harus masuk koleksimu ya.

Mau cari berbagai aksesoris hijab yang cantik dan nyaman dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama