Tutorial Cara Memakai Kain Ihram yang Benar

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Saat menjalankan ihram ibadah haji, para jamaah haji mengenakan pakaian ihram. Pakaian ihram untuk laki-laki berupa dua lembar kain, sedangkan untuk perempuan adalah pakaian yang menutup aurat seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan. Kain ihram ini disunnahkan berwarna putih. Sebelum mengenakan kain ihram disunnahkan untuk berwudhu dan mandi terlebih dahulu.

Apakah ZALORAns sudah mengetahui cara memakai kain ihram yang benar bagi laki-laki dan perempuan? Kalau belum, mari simak penjelasan singkat mengenai cara memakai kain ihram yang benar berikut ini!

Baca juga : Panduan Baju Ihram Wanita, Seperti Apa?

Cara Memakai Kain Ihram

1. Cara Mengenakan Kain Ihram untuk Laki-Laki

Source: zawiyahjakarta

Kain ihram untuk laki-laki terdiri dari dua lembar kain, dimana satu kain untuk menutupi bagian pinggang hingga kaki. Untuk kain yang lainnya untuk diselempangkan ke bahu hingga bagian bawah ketiak. Berikut langkah-langkah cara memakai kain ihram untuk laki-laki : 

1. Bagian Bawah

  • Satu kain digunakan untuk menutup bagian bawah
  • Pakailah kain untuk menutupi bagian atas pusar hingga bawah lutut
  • Cara melipatnya mirip seperti mengenakan sarung yang biasanya diikat di pinggang menggunakan sabuk atau simpul yang tidak mengandung logam.
  • Pastikan lagi hingga aurat tertutup, termasuk ketika digunakan saat duduk maupun jongkok
  • Melipat kain jangan terlalu kencang agar lebih mudah untuk melangkah

2. Bagian Atas

  • Kain yang satunya digunakan dengan cara diselempangkan untuk menutupi pundak bagian kanan dan kiri
  • Ketika tawaf, biarkan bagian pundak kanan terbuka, sehingga lipatan kain pada sisi satunya berada di bawah ketiak kanan. Namun, setelah tawaf kain ihram dikenakan kembali dengan menutupi seluruh badan.
  • Kaitkan ujung satu sisi dengan sisi yang lainnya agar lebih aman dan kain tidak mudah lepas.

Selama mengenakan ihram, laki-laki diwajibkan untuk menghindari pemakaian wewangian atau bahan-bahan yang harum.

2. Cara Mengenakan Kain Ihram untuk Wanita

Berbeda dengan pakaian ihram laki-laki, pakaian ihram untuk wanita lebih simple. Karena pakaian yang digunakan yang terpenting adalah dapat menutup aurat seluruh badan, kecuali wajah dan telapak tangan. Serta, tidak ada jahitan pada kain yang digunakan. ZALORAns bisa menggunakan gamis dan kerudung yang simple dan nyaman. Berikut tata cara atau ketentuan mengenakan pakaian ihram untuk wanita :

1. Bagian Bawah

  • Untuk bawahan memiliki panjang setumit
  • Gunakanlah kaos kaki panjang
  • Gunakanlah sepatu yang tidak bertumit dan terbuat dari bahan karet

2. Bagian Atas

  • Untuk lengan baju sepanjang pergelangan tangan
  • Gunakanlah kerudung panjang yang menutup dada

Baca juga : Cara Cek Estimasi Keberangkatan Haji 2024 dengan Mudah

Rekomendasi Mukena Polos dan Simple Ternyaman

Source: Zalora

Koleksi mukena polos dari Queensland yang satu ini didesain simple dengan warna putih. Terbuat dari bahan woven polyester crinkle yang sangat ringan dan tidak tembus pandang. Satu set mukena sudah termasuk tas mukena Queensland dengan desain yang senada.

Terdapat tali pengikat di bagian belakang kepala yang bisa disesuaikan. Cocok untuk dibawa pergi jauh saat traveling kemanapun. Sehingga, ZALORAns bisa beribadah dengan nyaman dimanapun deh!

Baca juga : Mukena Terusan, Perpaduan Antara Kenyamanan dan Kekhusyukan

Itulah beberapa cara mudah memakai kain ihram yang perlu ZALORAns ketahui sebelum menunaikan ibadah haji atau umrah. 

Mau cari berbagai perlengkapan shalat yang nyaman dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama