Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu
Saat merencanakan pernikahan, memilih model gaun bridesmaid yang sesuai bisa menjadi tugas yang rumit. Gaun bridesmaid harus sejalan dengan tema pernikahan, nyaman dipakai, dan pastinya membuat pemakainya tampil memukau. Bagi Bridesmaid yang berhijab, ada tambahan pertimbangan mengenai kenyamanan dan kecocokan hijab dengan gaun. Satin menjadi salah satu pilihan kain yang sempurna untuk gaun bridesmaid karena teksturnya yang halus dan kilau yang elegan.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi model gaun bridesmaid satin hijab yang bisa menjadi inspirasi untuk ZALORAns. Simak yuk apa saja!
Baca juga : Mengenal Peran dan Tugas Bridesmaid, Pernikahan Lebih Spesial!
1. Gaun A-Line
Source: Zalora
Model A-Line selalu menjadi pilihan favorit karena cocok untuk hampir semua bentuk tubuh. Renda memberikan sentuhan klasik yang mempermanis penampilan. Gaun A-Line satin dengan detail renda di bagian bahu atau pinggang bisa menjadi pilihan yang elegan.
Padu padankan dengan hijab berbahan organza atau satin untuk tampilan serasi. Pilih warna-warna pastel seperti lavender atau dusty pink agar memberikan kesan lembut dan romantis.
2. Gaun Mermaid dengan Cape Satin
Source: Zalora
Gaun mermaid dengan cape satin menjadi pilihan yang semakin populer bagi para bridesmaid yang ingin tampil anggun dan modern di hari pernikahan sahabatnya. Siluet mermaid yang menonjolkan lekuk tubuh bagian bawah memberikan kesan klasik dan elegan, sementara cape satin yang mengalir lembut menambahkan sentuhan modern yang membuatnya terlihat lebih segar dan kekinian.
Dress ini juga memberikan fleksibilitas dalam pemilihan warna dan aksesoris sehingga dapat disesuaikan dengan gaya pribadi masing-masing bridesmaid. Dengan memilih gaun mermaid dengan cape satin, para bridesmaid tidak hanya akan tampil cantik, tetapi juga memberikan kontribusi yang signifikan dalam menciptakan suasana pernikahan yang memukau.
3. Gaun Kaftan
Source: Zalora
Tidak bisa dipungkiri bahwa kaftan menjadi salah satu pilihan populer bagi hijaber, terutama untuk acara formal. Gaun kaftan dari bahan satin dengan motif elegan seperti bunga atau paisley bisa menjadi pilihan yang sangat stylish.
Model kaftan longgar memberikan kenyamanan ekstra, dan bisa dipadukan dengan hijab simple untuk tampil maksimal. Tambahan aksesoris seperti ikat pinggang berwarna kontras atau clutch bag bisa menambah gaya pada penampilan ZALORAns.
Baca juga : Mengenal Peran dan Tugas Bridesmaid, Pernikahan Lebih Spesial!
4. Gaun Maxi dengan Kerah Tinggi
Source: Zalora
Gaun model maxi selalu menjadi pilihan aman dan elegan untuk bridesmaid. Tambahan kerah tinggi memberikan kesan anggun dan lebih tertutup tanpa mengurangi kesan modern. Pilih gaun satin dengan potongan yang clean dan simple, namun menonjolkan detail di sekitar kerah atau lengan.
Hijab berbahan satin yang senada akan menyempurnakan tampilan ini. Warna-warna netral seperti beige, champagne, atau grey bisa menjadi pilihan yang timeless dan versatile.
5. Dress Lengan Balon
Source: Zalora
Gaya selanjutnya adalah dress dengan model lengan balon seperti ini yang akan sangat cocok jika kamu memiliki tubuh kurus. Detail lengan balon akan memberikan dimensi tubuh yang lebih berisi. Selain itu, juga praktis untuk ZALORAns muslimah yang berwudhu.
6. Maxi Dress Warna Cerah
Source: Zalora
Tak ada salahnya mengambil tema dress bewarna cerah seperti oranye. Dengan detail berupa belt di pinggang akan membuat tubuh terlihat lebih langsing. ZALORAns bisa memadukan model gaun bridesmaid satin hijab satu ini dengan aksesoris lainnya.
Tips Memilih Warna dan Aksesoris
Selain model, warna dan aksesoris memainkan peran penting dalam menciptakan tampilan bridesmaid yang sempurna. Hindari warna yang terlalu mencolok dan lebih pilih warna-warna yang seirama dengan tema pernikahan. Pastikan warna hijab senada dengan gaun atau setidaknya tidak terlalu bertabrakan.
Untuk aksesoris, pilih yang simpel tetapi mampu memberikan sentuhan elegan, seperti anting-anting kecil atau gelang tipis. Jangan lupa, kenyamanan adalah kunci agar bridesmaid bisa menikmati momen dengan maksimal.
Baca juga : 5 Rekomendasi Model Baju Bridesmaid Hijau Mint
Dengan berbagai model dan opsi di atas, ZALORAns bisa menemukan gaun bridesmaid satin hijab yang tepat untuk menciptakan tampilan yang elegan dan anggun. Jangan ragu untuk bereksperimen dengan warna dan detail, dan pastikan setiap bridesmaid tetap merasa nyaman dan percaya diri sepanjang hari.
Dapatkan berbagai produk dress wanita terbaru dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan potongan harga yang sudah menantimu!
Penulis: Audrylea Reika