Model Baju Kondangan Feminim dan Anggun!

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Pesta kondangan adalah salah satu momen spesial yang membutuhkan penampilan istimewa. Pemilihan model baju yang sesuai merupakan hal yang perlu diperhatikan. Dalam keberagaman tren dan desain yang ada, kita harus menemukan model baju kondangan yang cocok dengan selera pribadi, mulai dari model elegan hingga setelan modern.

Perlu diingat bahwa kenyamanan adalah kunci utama dalam memilih baju kondangan. Pastikan baju yang kamu pilih tidak hanya memancarkan keindahan, tetapi juga membuatmu merasa percaya diri dan nyaman sepanjang acara. 

Dengan menemukan model baju yang tepat, kamu akan tampil mempesona dan meninggalkan kesan yang tak terlupakan di setiap pesta kondangan yang kamu hadiri. Mari kita telusuri berbagai macam rekomendasi model baju untuk digunakan ke pesta kondangan!

Baca juga : Model Baju ke Pesta Pernikahan yang Simple dan Elegan

Rekomendasi Model Baju Kondangan

1. Kebaya Brukat Long Sleeve Motif Bunga

Source: Zalora

Kebaya Brukat Long Sleeve Motif Bunga adalah sebuah pakaian tradisional yang memiliki sentuhan modern dan elegan. Kebaya ini dirancang dengan lengan panjang yang terbuat dari bahan brokat yang dipadukan dengan motif bunga yang indah. Brokat adalah jenis kain yang banyak digunakan dalam kebaya karena memberikan tampilan yang anggun dan feminin. 

Motif bunga yang digunakan dalam kebaya ini menambahkan unsur keindahan dan keanggunan pada busana tersebut. Kebaya brokat seperti ini cocok dipakai untuk ke acara kondangan dengan tampilan yang anggun. Kamu bisa padukan dengan rok batik yang feminim.

2. Kebaya Brokat Payet & Kamisol

Source: Zalora

Kebaya ini terbuat dari bahan brokat yang indah dengan sentuhan payet yang memberikan kesan kemewahan dan kilauan yang elegan. Kamisol yang juga dikenal sebagai kemben sebagai dalaman yang dikenakan di bawah kebaya dan biasanya terbuat dari bahan yang nyaman seperti sutra atau katun.

Kombinasi brokat dengan payet dalam desain kebaya ini menambahkan kilauan yang memukau pada busana tradisional Indonesia. Ini adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang ingin tampil anggun dan mewah dalam acara-acara istimewa. 

Baca juga : Model Baju Bridesmaid Satin Polos, Cantik Menawan

3. One Set Rok Lilit, Inner, dan Outer

Source: Zalora

Busana one set yang terdiri dari inner, outer, dan rok lilit menjadi pilihan yang sangat menawan untuk menghadiri acara kondangan atau pernikahan. Kombinasi elegan ini memadukan kesan tradisional dan modern dalam satu busana yang anggun.

Busana berbahan satin dengan detail payet pada bagian dada dan tepi outer menambahkan sentuhan kemewahan dan membuatmu tampil menawan dalam setiap kondangan. One set yang simple ini bisa menjadi pilihan bagimu yang ingin terlihat cantik tanpa ribet.

4. Puff Sleeve Midi Dress

Source: Zalora

Gaun elegan ini memiliki lengan puff yang memberikan kesan feminim dan keanggunan bagi pemakainya. Detail sweetheart neckline dan bagian punggung yang sedikit terbuka membuat tampilan mu begitu anggun dan cantik. Selain itu, model rok duyung dengan potongan dress yang slim fit membuatmu tampak ramping dan jenjang. Dress seperti ini sangat elegan dan eye catching bila dipakai saat kondangan.

5. Kebaya Jumputan

Source: Zalora

Kebaya Jumputan saat ini begitu ngetrend untuk melengkapi outfit berkainmu, salah satunya untuk menghadiri acara kondangan. Model kebaya ini menawarkan kombinasi yang memukau antara gaya tradisional dan sentuhan modern yang elegan, sehingga kamu akan tampak anggun dan classy dalam setiap acara.

Kebaya Jumputan biasanya memiliki motif jumputan yang indah yang menambahkan unsur seni yang unik pada busanamu. Ketika memilih Kebaya Jumputan untuk kondangan, pastikan untuk mempertimbangkan aksesoris yang melengkapi busanamu, seperti perhiasan, sepatu, dan tas. Hal ini akan membantumu menciptakan penampilan yang elegan dan anggun.

Baca juga : Model Baju Bridesmaid yang Anggun dan Memukau

Nah, itulah beberapa model baju kondangan yang bisa kamu coba disesuaikan dengan stylemu untuk menampilkan look yang anggun dan elegan. Semua koleksi baju diatas bisa kamu dapatkan di ZALORA

Mau cari dress atau busana elegan dengan harga yang terjangkau? Temukan koleksi selengkapnya hanya di ZALORA. Nikmati berbagai promo dan diskon menarik khusus untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama