Mengenal Karakteristik dan Jenis Kain Katun

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Tahukah kamu pakaian yang kamu pakai sehari-hari itu terbuat dari bahan apa? Pasti salah satunya adalah kain katun. Katun merupakan salah satu bahan tekstil yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Terbuat dari serat kapas yang diolah menjadi benang, lalu disusun menjadi kain yang nantinya siap diproduksi menjadi pakaian.

Katun telah memainkan peran penting dalam sejarah fashion dan kehidupan sehari-hari manusia selama berabad-abad. Bagaimana tidak? Dikenal karena kenyamanan, daya serap, dan keanekaragaman desainnya, katun telah menjadi pilihan utama dalam pembuatan pakaian dan berbagai produk tekstil lainnya.

Kain katun ada banyak jenisnya lho! Namun sebelumnya, kamu harus tahu dulu apa karakteristik atau kelebihan kain ini.

Karakteristik Kain Katun

  1. Daya serap tinggi terhadap keringat dan air, sehingga cocok untuk beraktivitas sehari-hari. 
  2. Teksturnya lembut dan halus karena terbuat dari serat kapas. Sehingga tidak akan menyebabkan iritasi kulit atau rasa gatal karena bahannya yang lembut.
  3. Bahannya yang tidak panas, sehingga nyaman digunakan dan tidak membuat kamu kegerahan meskipun beraktivitas tinggi di luar ruangan maupun di bawah terik matahari.
  4. Sifatnya yang kuat dan tahan lama membuatnya dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.
  5. Bahan kain yang mudah menyerap keringat ini tidak menggunakan bahan kimia dalam proses pembuatannya, membuatnya mudah terurai kurang dari satu tahun, sehingga aman untuk lingkungan.

Beberapa Jenis-Jenis Kain Katun di Pasaran

1. Kain Katun Jepang

Source: Pinterest

Bahan katun jepang tampak mengkilap atau glossy. Jenis kain ini tergolong kain katun premium yang memiliki daya serap tinggi dan teksturnya yang lembut. Selain itu, yang membuat bahan katun ini unik yaitu tampilan warna dan coraknya yang lebih cerah daripada jenis katun lainnya.

2. Kain Katun Combed

Source: Pinterest

Bahan katun combed umumnya digunakan sebagai bahan dasar pembuatan kaos karena teksturnya yang lembut. Bahan ini dibuat melalui proses combing benang sehingga teksturnya lembut dan tidak berbulu. Terdiri dari beberapa tipe yaitu 20s, 24s, dan 30s, dimana semakin tinggi angka, maka semakin tipis ukuran benangnya. 

Baca juga : Rekomendasi Merk Jilbab Segi Empat yang Bagus dan Nyaman

3. Kain Katun Linen

Source: Pinterest

Katun linen atau lebih dikenal dengan sebutan linen merupakan salah satu jenis bahan tekstil yang terbuat dari pencampuran bahan katun dan serat pohon rami atau flaks yang memiliki serat kuat, tahan lama, serta memberikan rasa sejuk saat digunakan. Bahan ini memiliki tekstur lebih kaku dibandingkan dengan jenis katun lainnya, meskipun demikian tetap nyaman digunakan. 

4. Kain Katun Rayon

Source: Pinterest

Katun rayon atau sering disebut rayon merupakan salah satu jenis bahan tekstil yang menarik perhatian banyak orang dalam industri fashion dan produksi tekstil. Bahan katun rayon ini merupakan pencampuran dari bahan kapas dengan serat benang semi sintetis atau rayon. Karakteristiknya yang ringan dan mudah menyerap keringat, membuatnya banyak digunakan sebagai bahan pembuatan baju muslim.

Baca juga : Jangan Salah Pilih! Lakukan Tips Ini Saat Fitting Baju

5. Kain Katun Denim

Source: Pinterest

Nah, katun denim adalah salah satu jenis bahan pakaian yang tak lekang oleh waktu dalam dunia fashion dan industri tekstil. Katun denim dibuat melalui proses finishing weave sehingga menghasilkan pola twill.Katun denim biasanya diproduksi untuk membuat celana, jaket, ataupun kemeja.

Nah, itulah karakteristik dan beberapa jenis kain katun yang beredar di pasaran. Apakah kamu punya salah satunya?

Dapatkan berbagai produk pakaian berkualitas dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Nikmati diskon dan promo menarik lainnya yang sedang menantimu!

Penulis: Fitrian Nurentama