Macam-Macam Kerah Baju yang Harus Kamu Tahu!

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu

Kerah baju menjadi bagian penting dari desain pakaian yang memberikan karakteristik unik pada setiap jenis baju. Terletak di bagian atas baju, di sekitar leher, kerah memberikan kesan tampilan yang rapi. Ada berbagai macam model kerah, mulai dari yang sederhana hingga yang rumit, yang dapat memberikan sentuhan elegan, casual, atau formal pada penampilan seseorang.

Selain itu, kerah juga dapat memberikan kesan feminin atau maskulin, tergantung pada bentuk dan gaya desainnya. Ketahui beberapa macam-macam kerah berikut ini!

Baca juga : Rekomendasi Model Baju Payet Mutiara Penuh Pesona

Rekomendasi Macam-Macam Kerah 

1. Kerah Kemeja

Source: Zalora

Model kerah berdiri pada pakaian memberikan tampilan elegan dan formal. Gaya kerah ini memiliki karakteristik utama yaitu berdiri tegak di sekitar leher, memberikan kesan anggun dan rapi. Kerah berdiri sering kali ditemukan pada kemeja formal, blouse atau gaun untuk menciptakan kesan yang lebih sopan dan profesional.

Selain memberikan sentuhan klasik pada pakaian, kerah berdiri juga dapat meningkatkan penampilan. Salah satunya adalah model kerah baju dari Jack & Jones berbahan denim ini. 

2. Kerah Shanghai

Source: Zalora

Kerah shanghai juga dikenal sebagai kerah mandarin yang memiliki leher tinggi dan tegak. Memberikan tampilan yang formal, namun lebih santai. Model kerah seperti ini bisa dipakai untuk pakaian wanita maupun pria.

Adapun kemeja yang memiliki desain kerah shanghai dari koleksi Jack Nicklaus satu ini. Kemeja ini cocok juga dipakai untuk outfit ke kantor maupun outfit santai.

3. Kerah Shiller

Source: Zalora

Kerah shiller hampir mirip dengan kerah berdiri. Namun, bedanya bentuk kerah ini rebah tanpa adanya penegak. Namun apabila dikancingkan, kerah ini bisa menjadi seperti kerah tegak. Seperti detail kerah pada oversized shirt dari koleksi Trendyol yang satu ini.

Kemeja ini sangat cocok digunakan untuk item fashion andalan saat acara formal maupun casual. ZALORAns bisa memadukannya dengan bawahan celana maupun rok yang dibuat dari berbagai bahan yang nyaman. 

Baca juga : 6 Rekomendasi Styling Dress Vintage, Elegan dan Menarik

4. Shawl Collar

Source: Zalora

Kerah shawl adalah desain kerah yang khas ditemukan pada pakaian seperti jaket, blazer, atau sweater. Ciri khas dari kerah ini adalah bentuknya yang melengkung dan meluas ke bawah, menciptakan tampilan yang elegan dan menawan.

Keunikan desain ini terletak pada perpaduan antara nuansa formal dan gaya casual. Kerah shawl memberikan sentuhan klasik dan retro pada pakaian, menambahkan nuansa vintage yang menarik. Seperti koleksi blazer dari Mango, memiliki desain kerah shawl berwarna kontras, sehingga memberikan statement menarik. 

5. Kerah Peterpan

Source: Zalora

Peterpan collar memiliki bentuk bundar dan lebar, dengan ujung-ujungnya melengkung ke atas, menciptakan tampilan yang imut dan feminim. Peterpan collar sering ditemukan pada pakaian wanita dan anak-anak, menambah sentuhan manis dan retro pada busana. Desain kerah ini memberikan kesan yang menggemaskan dan elegan.

Model kerah ini dapat ditemukan pada berbagai jenis pakaian, mulai dari blouse dan dress hingga rompi dan jaket. Seperti halnya blouse dari Et Cetera memiliki detail kerah peterpan yang menarik.

Baca juga : 6 Rekomendasi Dress Natal Untuk Gaya dan Pesta

Nah, itulah beberapa macam-macam kerah yang biasanya terdapat pada desain pakaian wanita maupun pria. ZALORAns bisa menemukan berbagai model pakaian menarik diatas hanya di ZALORA ya! Sesuaikan model pakaianmu dengan acara yang akan ZALORAns hadiri.

Mau cari berbagai model pakaian berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama