Ketahui Jenis Dress Code Agar Tak Salah Kostum!

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Pernahkah kamu diundang ke sebuah acara? Terkadang pada undangan acara terdapat aturan untuk memakai dress code. Apa itu dresscode? ia merupakan aturan mengenai cara berpakaian atau pakaian apa yang harus digunakan saat menghadiri suatu acara tertentu baik formal maupun nonformal. 

Banyak orang yang terkadang masih bingung jika terdapat ketentuan dresscode pada undangan mereka. Pasalnya, ada banyak macam cara berpakaian yang biasa digunakan pada suatu acara. Yuk, simak beberapa jenis dresscode yang harus kamu tahu agar tidak salah kostum!

Apa Saja Jenis Dresscode?

1. Black Tie

Source: zalora

Dresscode ini merupakan salah satu jenis gaya berpakaian formal. Biasanya rules ini dipakai untuk acara pesta mewah yang mengharuskan kita tampil glamour dan standout. Inilah saatnya kamu tampil all out!

Untuk pria, kamu bisa memakai setelan serba hitam, seperti setelan tuxedo, jas, kemeja putih, dan dasi kupu-kupu. Padukan dengan sepatu pantofel favoritmu. Sedangkan untuk wanita, pakailah dress hitam glam dengan panjang dibawah lutut hingga menyapu lantai. Jangan lupa berikan sentuhan perhiasan untuk tampilan yang lebih elegan!

Baca juga : Jangan Salah Pilih! Lakukan Tips Ini Saat Fitting Baju

2. Cocktail Attire

Source: zalora

Berbeda dengan Black Tie, dress code Cocktail bisa dibilang untuk acara semi formal. Para tamu tetap harus berpenampilan rapi, meskipun tidak begitu glamour. Bagi para pria, kamu bisa padukan setelan jas dengan celana chino. Tidak memakai dasi tidak masalah. Kombinasikan dengan Boots atau Loafers agar tampilan mu terlihat modis.

Sedangkan untuk wanita, kamu bisa memakai dress selutut dengan warna polos atau motif yang menarik. Padukan dengan heels agar tampilan mu terlihat feminim dan elegan. Beberapa perhiasan minimalis bisa kamu tambahkan untuk mempercantik look mu.

3. Business Formal

Source: Pinterest

Business Formal merupakan dresscode semi formal yang biasanya dipakai untuk acara makan siang kantor atau pertemuan rekan kerja. Untuk pria, kamu bisa padukan kemeja berkerah dengan celana kain atau celana chino panjang. Pakailah Loafers Shoes agar terlihat rapi. Sedangkan wanita, kamu bisa memakai blazer dan kemeja yang dipadukan dengan celana kain untuk tampilan yang profesional.

4. Business Casual

Source: Pinterest

Tidak jauh beda dengan Business Formal, hanya saja tampilan Business Casual lebih santai. Kamu sudah bisa mengekspresikan tampilanmu dengan beberapa fashion item casual, tapi ingat harus tetap terlihat rapi. Untuk para pria, kamu bisa pakai kemeja dan celana kain yang dipadukan dengan Loafers Shoes. Untuk wanita, padukan blazer dan turtleneck dengan pleats skirt dengan warna yang tidak mencolok.

Baca juga : Celana Putih Cocok dengan Baju Warna Apa? Ini Kombinasinya

5. Smart Casual

Source: zalora

Kali ini ada dresscode Smart Casual, dimana meskipun dengan tampilan casual yang santai, namun ada kesan rapi. Outfit ini biasanya dipakai oleh para pekerja kantoran seperti Startup

Kamu bisa padukan kemeja berwarna cerah atau motif dengan celana chino atau jeans untuk kamu para pria. Kombinasikan dengan Slip On Shoes berwarna netral. Untuk para ladies, kamu bisa padukan blazer dan kaos polos dengan celana jeans untuk sentuhan casualnya. Tambahkan heels atau Flat Shoes untuk melengkapi tampilan Smart Casual mu.

6. Semi Casual

Source: zalora

Ini saatnya kamu mengekspresikan diri sebebas mungkin. Untuk memperoleh look Semi Casual, kamu bisa padukan berbagai fashion item seperti jeans, kaos, vest, denim, dan jaket dengan Sneakers, sandal, Slip On, dan lain sebagainya. 

Itulah beberapa dress code yang perlu kamu tahu. Bagaimana sudah tidak bingung bukan jika suatu ketika kamu mendapatkan undangan yang mengharuskan memakai dress code?

Dapatkan berbagai produk pakaian pria dan wanita yang berkualitas dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan promo dan ekstra diskon menarik lainnya!

Penulis: Fitrian Nurentama