Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu

Memilih korset pelangsing yang sesuai bisa menjadi tantangan tersendiri mengingat beragamnya pilihan yang tersedia di pasaran. Setiap jenis korset memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing, sehingga penting untuk mengetahui kebutuhan dan preferensi sebelum memutuskan. Sebab desainnya yang dibuat berbeda untuk berbagai kebutuhan. Seperti korset untuk ibu hamil yang didesain sebagai penyangga bagian bawah perut. Sementara itu, korset pelangsing memiliki desain bagian pinggang kiri dan kanan yang lebih ketat.

Kini, ada berbagai jenis korset yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Berikut adalah rekomendasi enam tipe korset pelangsing terbaik yang wajib ZALORAns coba. Simak yuk apa saja ZALORAns!

Baca juga : Model Baju Brokat untuk Orang Gemuk Agar Terlihat Langsing

1. Korset Pinggang (Waist Cincher)

Source: ZALORA

Salah satu pilihan yang populer adalah korset pinggang atau waist cincher. Tipe korset ini dirancang untuk mengecilkan pinggang dan mengangkat area perut, korset ini praktis digunakan sehari-hari, nyaman, dan dapat menunjang postur tubuh. Namun, korset ini tidak memberikan dukungan penuh pada seluruh area perut dan bisa terasa kurang nyaman jika terlalu ketat. Jadi sebaiknya ZALORAns mengatur besar kecilnya lingkar korset dengan benar.

2. Korset Full Body

Source: ZALORA

Jika ZALORAns mencari cakupan lebih luas, korset full body bisa menjadi pilihan. Tipe ini menutupi perut, pinggang, area perut dan paha, sehingga cocok untuk menciptakan bentuk tubuh yang lebih ramping secara keseluruhan. Korset seperti ini juga bisa membuat perut terlihat lebih ramping dari depan, samping maupun belakang. Pilihan model korset full body juga lebih praktis dirasa karena bisa mendatangkan manfaat bagi sebagian besar tubuh.

3. Korset Latex

Source: ZALORA

Untuk kompresi yang lebih kuat, korset latex menawarkan keunggulan dalam membentuk pinggang dan meningkatkan keringat di area perut. Bahan latex ini efektif dalam program pelangsingan dengan membakar lemak. Meskipun mungkin kurang nyaman untuk pemakaian sehari-hari dan dapat menyebabkan alergi bagi sebagian orang. Namun, korset latex lebih mudah dalam hal perawatan. ZALORAns hanya perlu mencuci korsetnya dengan menggunakan air dan sabun saja.

Baca juga : Cara Styling Bralette Modis dan Sexy

4. Korset Tanktop

Source: ZALORA

Korset tank top adalah solusi praktis bagi ZALORAns yang ingin tampil ramping tanpa ribet. Dengan desain ramping dan minimalis, produk ini tidak hanya mempercantik tampilan tetapi juga memberikan dukungan optimal pada area perut dan pinggang. Sehingga bisa menyamarkan perut buncit sekaligus membuat tubuh lebih langsing. Dibuat dari bahan elastis yang nyaman, korset tanktop bisa digunakan sebagai pakaian dalam atau sebagai lapisan tambahan di bawah outfit sehari-hari. Pilihlah bahan yang menyerap keringat agar tetap nyaman dipakai sepanjang hari.

5. Korset Celana

Source: ZALORA

Tummy control shorts adalah korset yang bentuknya seperti celana pendek. Fungsi utamanya adalah mengencangkan area perut dan paha atas. Selain itu, manfaat lainnya dari korset celana adalah membuat area bokong lebih kencang serta memperbaiki postur kaki. Korset jenis ini sangat cocok digunakan sehari-hari karena nyaman dan praktis dan bisa dipakai di bawah pakaian biasa tanpa terlihat.

Penting rasanya untuk memilih bahan korset celana atau tummy yang nyaman dan mudah menyerap keringat. Agar bisa kamu gunakan sebagai dalaman pakaian berbahan apapun dan juga dipakai saat berolahraga.

Baca juga : Kenali Bentuk Tubuh Wanita Agar Tak Salah Memilih Baju

Saat memilih korset, penting untuk mengenali kebutuhanmu, mempertimbangkan bahan yang nyaman, memastikan ukurannya pas, dan menyesuaikannya dengan waktu serta aktivitasmu. Memilih korset yang tepat dapat membantu mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan dengan nyaman.

Dengan berbagai pilihan yang tersedia, pilihlah dengan bijak sesuai kebutuhanmu. Selamat mencoba, ZALORAns!

Dapatkan berbagai produk korset terbaik dengan harga murah dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan potongan harga yang sudah menantimu!

Penulis: Audrylea Reika