Outfit Vintage Pria, Fashion Jadul Tetap Trendy!

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Vintage style itu tentang membawa kembali tren keren dari masa lalu dengan sentuhan modern. Semua gaya berpakaian tahun 80’an atau 90’an masih bisa bikin tampilan kamu jadi klasik dan keren lho! Apalagi sekarang tuh style jadul malah jadi hits lagi di dunia fashion!

Apakah ZALORAns ingin mencoba style yang satu ini? Buat kamu para cowok yang ingin tampilan retro yang keren, ZALORA udah siapin nih inspirasi outfit untukmu!

Yuk, intip ide outfit vintage pria yang menarik berikut ini!

Baca juga : 6 Rekomendasi Model Topi Vintage

Ide Menarik Outfit Vintage Pria

1. Trucker Jacket, T-Shirt, dan Celana Cream

Source: Zalora

Buat bikin look ala 90’an yang simple, ZALORAns bisa banget pakai celana panjang cream dengan atasan T-Shirt putih yang di layer dengan trucker jacket. Pilih jaket berwarna gelap dan nyaman, seperti koleksi dari Levi’s! Jaket ini sangat tepat nih buat menyempurnakan tampilan vintage kamu! 

Siluet vintage kilas balik dari Trucker Jacket 1936 Type dengan detail double-pleated di bagian depan, saku di bagian dada, dan samping pinggang. Desain cinch back yang dibuat menyesuaikan bentuk tubuh dan relaxed-fit.

Pilih ukuran yang sesuai untuk mendapatkan tampilan pas atau ukuran diatasmu untuk dipadukan layer bersama kaos favoritmu. Tampil lebih vintage dan klasik dengan kesan pudar dan yang alami!

2. Stripe Polo Shirt dengan Celana Panjang

Source: Zalora

Untuk tampilan vintage yang santai dan simple, memadukan atasan dan bawahan saja sudah bikin penampilanmu menarik. Coba deh mix and match celana panjang dengan stripe polo shirt yang punya motif klasik. Stripe polo shirt dengan garis-garis horizontal bakal kasih vibes retro.

Warna-warna netral, seperti cream atau beige pada celana bakal nge-blend sempurna sama polo shirt yang warnanya pastel atau warna yang kontras dengan celana. Buat sentuhan akhir, tambahin slip on yang nyaman warna hitam.

3. Knit Tanktop, T-Shirt, dan Celana Pendek

Source: Zalora

Buat tampilan casual jadi lebih stylish dengan mix and match celana pendek favorit sama T-Shirt simple yang nyaman. Untuk ekstra look, tambahin knit tanktop atau vest warna cream yang netral buat jadi outer, biar lebih kekinian tapi tetap santai.

Meskipun gaya fashion ini termasuk vintage style, tapi nggak pernah ketinggalan jaman lho! Cocok banget buat dipakai hangout bareng teman atau sekadar jalan-jalan santai di akhir pekan. Jangan lupa pakai sneakers putih atau sandal favorit biar makin keren!

4. Celana Jeans, White T-Shirt, dan Cardigan

Source: Zalora

Mix and match celana jeans slim taper dari Levi’s memang nggak bakal gagal deh! Padupadan celana jeans ini dengan T-Shirt putih udah keren banget sebagai dasar outfit. Slim taper adalah jeans serbaguna dan cocok untuk setiap kesempatan. 

Model ini menampilkan potongan ramping di bagian paha yang meruncing hingga ke pergelangan kaki. Hasil akhirnya? Celana jeans yang tampaknya dibuat khusus yang dapat kamu styling dengan pakaian apapun. Dibuat dengan kelenturan tercanggih untuk kenyamanan dan gerakan yang tak tertandingi.

Kemudian, padukan celana jeans ini dengan cardigan berwarna pop up atau pastel yang cerah dan langsung deh tampilanmu jadi lebih fresh dan playful! Cardigan dengan warna cerah ini bakal bikin lookmu lebih stand out, perfect buat hangout atau acara santai. Pakai sneakers hitam untuk menyempurnakan penampilanmu. 

Baca juga : Panduan Styling Kaos Oversize Wanita, Trendy dan Casual

5. Jeans Shorts, White T-Shirt, dan Kemeja Kotak-Kotak

Source: Zalora

Coba cek lemarimu deh! Apakah ZALORAns menemukan kemeja kotak-kotak di dalamnya? Kalau iya, kamu bisa banget menciptakan vintage style pakai kemeja itu lho! Mix and match kemeja kotak-kotak dengan celana jeans pendek dari Levi’s dan T-Shirt putih. Hemmed Shorts dari Levi’s ini bisa menambah kesan santai pada penampilanmu. 

Hemmed Shorts adalah celana pendek berpotongan lurus yang terbuat dari bahan denim berkualitas tinggi dan memberikan kenyamanan dan tahan lama. Hemming yang rapi dan klasik di bagian bawah ini dilengkapi dengan kantong depan dan belakang yang klasik. Serta, aksen jahitan khas Levi’s yang menambahkan sentuhan gaya pada celana ini.

Levi’s Men’s 501 Hemmed Shorts tersedia dalam berbagai warna dan ukuran, sehingga mudah untuk dipadukan dengan berbagai jenis pakaian dan aksesoris. Celana pendek ini cocok untuk dipakai dalam berbagai kesempatan, dari yang formal hingga yang santai, terutama pada musim panas.

Kemudian, kombinasikan celana pendek ini dengan T-Shirt putih sebagai inner dan kancingkan kemeja kotak-kotaknya hingga atas. Jadi, kaos putihnya tetap terlihat di bagian atas. Supaya lebih rapi, masukkan ujung kemeja ke dalam celana. Lengkapi dengan sneakers putih biar tampilanmu makin oke dan santai. Pilih sneakers berwarna cerah juga boleh kok! Gaya ini bikin kamu tampil stylish dengan effortless!

6. Overall Jeans dan T-Shirt

Source: Zalora

Tentunya, ZALORAns sudah tahu kan kalau overall jeans identik dengan style 90’an? Gaya retro keren banget kalau menjadikan overall jeans sebagai item fashion pada look ini! ZALORAns bisa memakai overall jeans dari koleksi Levi’s! Levi’s Men’s Workwear Bib Overalls adalah jeans overall panjang yang dirancang tangguh dan tahan lama. Desain bib-nya memberikan perlindungan tambahan. 

Sementara itu, juga dilengkapi dengan tali pengikat yang dapat disesuaikan. Sehingga, memastikan pemakaian yang aman dan sesuai dengan ukuran tubuh. Dengan berbagai kantong dan kompartemen, celana ini juga menyediakan ruang penyimpanan yang memadai untuk barang-barangmu.

Cobalah untuk mix and match overall jeans tersebut dengan T-Shirt berwarna cerah, seperti kuning sebagai inner. Overall jeans ini punya vibe klasik yang selalu stylish. ZALORAns bisa pakai sneakers putih dan tas kecil, seperti sling bag biar semakin matching. Penampilanmu dijamin keren deh, meskipun mengadaptasi tampilan gaya retro ala 90’an!

Baca juga : Inpirasi Outfit Gym Pria Nyaman dan Keren

Nah, itulah beberapa inspirasi outfit vintage pria yang bisa kamu contek untuk gaya sehari-hari yang menarik. Tak ada salahnya lho menghadirkan gaya vintage dan memadukannya dengan gaya modern! Tren fashion selalu berputar dan itulah yang sedang terjadi saat ini!

Mau cari berbagai pakaian trendy dan berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama