Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Papua adalah salah satu pulau terbesar di Indonesia yang terkenal dengan keindahan alamnya yang luar biasa dan kekayaan budaya yang beragam. Terletak di ujung timur Indonesia, Papua menawarkan panorama alam yang spektakuler, mulai dari hutan hujan tropis yang lebat, pegunungan bersalju, hingga pantai-pantai yang masih perawan. Keanekaragaman hayati di Papua juga sangat mengagumkan, menjadikannya salah satu tempat yang paling unik di dunia.
Selain itu, Papua juga dikenal dengan budaya dan tradisi masyarakatnya yang kaya, dengan berbagai suku asli yang masih menjaga kearifan lokal dan tradisi leluhur mereka. Kekayaan seni dan budaya, seperti tarian, ukiran, dan pakaian adat, menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang ingin mengenal lebih dalam tentang Papua. Tahukah ZALORAns apa saja pakaian adat Papua?
Kali ini, ZALORA sudah merangkum beberapa pakaian adat Papua yang perlu ZALORAns ketahui sebagai bagian dari bangsa Indonesia. Yuk, intip keragaman pakaian adat Papua yang menarik berikut ini!
Baca juga : Kenali Ragam Pakaian Adat Sumatera Barat
Jenis Pakaian Adat Papua
1. Koteka
Source: Indonesia Juara Trip
Koteka adalah pakaian adat tradisional dari Papua yang digunakan oleh pria asli Papua untuk menutupi kemaluan mereka. Terbuat dari kulit labu air yang dikeringkan, koteka dikenakan dengan cara diikatkan pada pinggang menggunakan tali.
Meskipun koteka terlihat sederhana, pakaian ini memiliki makna mendalam dalam tradisi dan sebagai identitas masyarakat Papua. Pada zaman modern, koteka tetap dipertahankan dalam upacara-upacara adat, meskipun pengaruh luar telah membawa perubahan dalam cara berpakaian sehari-hari penduduk Papua.
2. Baju Kurung
Source: Gramedia
Baju kurung menjadi pakaian adat Papua yang banyak dipakai oleh para wanita Papua bagian barat. Baju kurung ini mendapat pengaruh dari budaya luar Papua. Atasan ini terbuat dari bahan beludru yang biasanya dipadukan dengan rok rumbai.
Biasanya juga dilengkapi dengan hiasan rumbai bulu yang dilingkarkan pada tepi leher dan lengan. Serta, hiasan kepala dari bulu burung, dan gelang atau kalung dari biji-bijian.
3. Rok Rumbai
Source: Finansialku
Rok rumbai biasanya menjadi bawahan yang dipadukan dengan baju kurung. Rok rumbai ini terbuat dari bahan daun sagu yang telah dikeringkan. Kemudian, dirajut hingga membentuk rok.
Tak hanya wanita saja lho yang mengenakannya, terkadang para pria juga mengenakan rok ini pada upacara adat. Namun, bedanya kalau pria mengenakannya tanpa atasan. Bagian tubuh atasnya disamarkan dengan tato motif flora dan fauna yang terbuat dari bahan alami.
4. Pakaian Sali
Source: Pariwisata Indonesia
Tahukah ZALORAns kalau di Papua ada pakaian adat yang hanya boleh dipakai oleh para gadis saja lho! Buat wanita yang sudah menikah tidak boleh mengenakannya. Baju ini terbuat dari kulit pohon pilihan atau daun sagu kering. Kulit pohon harus berwarna coklat agar pakaian yang dihasilkan terlihat bagus. Lilitkan pakaian ini ke bagian tubuh dan buat bagian dalam lebih panjang daripada bagian luar.
5. Pakaian Adat Yokal
Source: Gramedia
Kebalikan dari pakaian Sali, pakaian adat Yokal ini malah hanya diperuntukkan bagi wanita yang sudah menikah saja lho! Baju ini terbuat dari kulit pohon yang berwarna coklat tanah atau kemerahan yang dibuat dengan cara dianyam. Cara memakainya dengan dililitkan memutari tubuh wanita.
6. Baju Kain Rumput
Source: Mamikos
Baju ini bisa dipakai oleh pria maupun wanita. Pakaian ini dibuat dari bahan pucuk daun sagu yang kering. Daun sagu ini diambil saat air laut sedang pasang. Kemudian, daun sagu dikeringkan lalu direndam sebelum dianyam.
Baca juga : Kenali Jenis Pakaian Adat DKI Jakarta
Rekomendasi Kebaya Modern Elegan
1. Kebaya Classic – Nyonya Kebaya
Source: Zalora
Kebaya nyonya dari koleksi Soraya Kebaya ini didesain dengan detail bordir bunga yang statementable. Dengan tampilan yang menerawang, kebaya ini akan menampilkan keanggunan pada dirimu. ZALORAns bisa memadukannya dengan rok batik dan selendang sebagai tambahan yang elegan.
Kebaya ini tersedia dalam banyak warna yang bisa ZALORAns pilih!
2. Arum Kebaya Blouse
Source: Zalora
Kebaya modern yang satu ini sempurna untuk dijadikan sebagai pilihan kebaya yang tak hanya bisa dipakai pada acara formal saja, melainkan untuk casual look juga bisa lho! Tampilannya yang simple membuatnya cocok dipadukan dengan bawahan apa saja.
Kebaya ini dihiasi dengan brokat bunga yang cantik. Apalagi dengan pilihan warna softnya, memberikan tampilan yang cantik saat dikenakan. Untuk casual look, ZALORAns bisa memadukannya dengan celana kulot dan heels untuk menambah kesan feminim pada dirimu!
3. Kebaya Kutu Baru Modern By Khalisa Batik
Source: Zalora
Apakah ZALORAns suka memakai kebaya kutu baru saat menghadiri ke acara formal? Kebaya kutu baru dari koleksi Khalisa Batik ini menarik untuk ZALORAns coba! Produk ini merupakan buatan lokal asli dari Pekalongan. Kebaya kutu baru dengan motif bunga dalam nuansa warna cerah yang satu ini bisa meningkatkan penampilan berkebayamu!
Terbuat dari bahan katun Jepang yang halus dan adem, membuatmu nyaman memakainya sepanjang hari.
4. Embroidery Rancang Sirih Kebaya Long/Sleeve by Batik First
Source: Zalora
Kebaya ini didesain dengan detail classic embroidery Rancang Sirih yang cocok untuk formal look. Dengan tampilan warna biru muda yang cerah, kebaya ini cocok dipadukan dengan bawahan berwarna gelap. Terbuat dari bahan mixed yarn silky armani. Kebaya ini dipercantik dengan bordiran bunga sebagai pemanis pada penampilanmu.
5. Kebaya Wenny 7/8-length Sleeves by Batik First
Source: Zalora
Kebaya desain full brukat dalam nuansa solid tone ini menarik untuk dijadikan sebagai outfit simple ke kondangan. Desainnya dibuat dengan potongan loose yang flowy, sehingga memberikan efek rempel. Pada garis lehernya dibuat V neck.
Karena terbuat dari bahan brokat, maka kebaya ini menerawang. ZALORAns perlu menambahkan inner saat mengenakannya.
6. Kebaya Batik Classic 3/4-length Sleeves by Batik First
Source: Zalora
Kebaya batik print Pesisiran Kebon Burung Merak Indah yang satu ini didesain dengan siluet klasik. Terdapat motif burung merak yang menghiasi dan membuat kebaya ini lebih menarik. Terbuat dari bahan katun kombinasi yang pastinya nyaman dan adem saat dipakai.
Baca juga : 4 Rekomendasi Kemben Kebaya untuk Tampilan Tradisional yang Mewah
Itulah beberapa pakaian adat Papua yang perlu kamu ketahui sebagai bagian dari bangsa Indonesia. Apakah ZALORAns sudah pernah melihat pakaian adat Papua diatas sebelumnya?
Mau cari berbagai kebaya atau batik yang elegan dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!
Penulis: Fitrian Nurentama