Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu
Musim semi adalah waktu yang ideal untuk memperbarui lemari pakaian dengan outfit yang stylish sekaligus nyaman. Ganti jenis pakaian tebal musim dingin dengan pilihan yang lebih ringan dan berwarna cerah dapat menyegarkan penampilan kamu selama musim semi.
Berikut adalah beberapa ide outfit musim semi yang dapat ZALORAns coba untuk tetap tampil menarik sambil menikmati cuaca hangat. Apa saja ya? Simak yuk inspirasi spring outfit berikut ini!
Baca juga : Mori Style Outfit, Gaya Menyatu Alam
1. Dress Bermotif Bunga
Source: ZALORA
Dress bermotif bunga adalah simbol musim semi yang sempurna sangat pas menjadi spring outfit. Pilih dress dari bahan ringan seperti katun atau chiffon yang memungkinkan kulit bernapas. Motif bunga memberikan nuansa segar dan memancarkan kesan feminin. Padukan dengan sandal tali atau flat shoes untuk tampilan santai, atau heels untuk acara yang lebih formal.
2. Blouse Cerah
Source: ZALORA
Investasi pada blouse berwarna cerah seperti kuning, pastel, atau coral sangatlah tepat. Blouse Blouse cerah dapat menambahkan semangat pada outfitmu dan dapat dipadukan dengan jeans, rok, atau celana cropped, menjadikannya pilihan yang serbaguna untuk berbagai kesempatan.
3. Jeans Putih atau Light Wash
Source: ZALORA
Musim semi adalah saat yang tepat untuk mengganti jeans gelap dengan jeans putih atau light wash. Jeans berwarna terang seperti warna putih atau pastel memberikan kesan segar dan modern. Padukan dengan atasan sederhana seperti T-shirt atau blouse untuk tampilan effortless namun chic.
Tambahkan aksesoris seperti kalung panjang atau anting besar untuk sentuhan stylish.
Baca juga : 5 Rekomendasi Styling Rompi Batik, Elegan dan Stylish
4. Jaket Denim
Source: ZALORA
Jaket denim adalah item klasik yang cocok untuk musim semi. Jaket ini memberikan kehangatan saat cuaca sedikit dingin di pagi atau malam hari. Kamu dapat memadukan jaket denim dengan dress, rok, atau atasan dan celana untuk tampilan kasual. Pilihlah model oversized untuk gaya yang lebih modern.
5. Rok Midi
Source: ZALORA
Rok midi dengan motif atau warna cerah adalah pilihan yang bagus untuk outfit musim semi. Pilih rok dari bahan nyaman seperti katun atau linen yang memungkinkan gerakan bebas. Padukan dengan atasan sederhana seperti tank top atau blouse, dan tambahkan ikat pinggang untuk siluet yang lebih jelas.
6. Jumpsuit
Source: ZALORA
Untuk alternatif yang lebih praktis, jumpsuit bisa menjadi pilihan yang tepat. Jumpsuit mudah digunakan dan tetap stylish. Pilihlah jumpsuit yang memiliki motif cerah seperti warna oranye atau detail menarik seperti ruffle untuk kesan fun.
Jumpsuit adalah pilihan outfit yang ideal untuk musim semi. Item fashion ini tidak hanya praktis, tetapi juga memberikan tampilan yang effortlessly chic. Pilihlah jumpsuit dengan warna cerah atau motif floral untuk memberikan nuansa segar dan semangat musim semi. Lengkapi penampilanmu dengan aksesoris sederhana seperti kalung atau anting, serta sepasang sepatu yang nyaman.
7. Aksesoris Berani
Source: ZALORA
Statement accessories adalah cara yang tepat untuk memberikan sentuhan unik pada spring outfit. Dengan memilih aksesori mencolok seperti kalung besar, anting-anting berwarna cerah, atau tas dengan desain menarik, Kamu dapat mengubah tampilan sederhana menjadi lebih menarik dan penuh karakter.
Misalnya, kamu bisa memadukan kalung statement dengan blouse sederhana dan jeans, atau lengkapi dress floral Kamu dengan tas berwarna kontras. Cobalah memadu padankan beberapa aksesoris untuk menemukan gaya yang paling sesuai.
Baca juga : 7 Rekomendasi Gunung untuk Pemula di Indonesia Update 2024
Dapatkan berbagai produk fashion wanita terbaru dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan potongan harga yang sudah menantimu!
Penulis: Audrylea Reika