Apa Saja Sih Warna Batik yang Bagus Untukmu?

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu

Batik Indonesia memiliki banyak motif unik yang cantik dan sangat cocok digunakan sebagai pakaian yang nyaman sehari-hari. Batik tidak hanya sekedar seni, namun juga budaya warisan bangsa yang harus tetap dilestarikan. Begitu banyak ragam warna batik yang menarik. Mulai dari warna gelap hingga terang. 

Berbagai motif batik juga terkadang memiliki ciri khas warnanya masing-masing lho! Yuk, intip beberapa rekomendasi warna batik yang bagus dan bisa kamu coba berikut ini ZALORAns

Baca juga : Asal Muasal Batik Sidomukti dan Pengaruhnya Pada Budaya Jawa 

Rekomendasi Warna Batik yang Bagus

1. Batik Mega Mendung Biru

Source: Zalora

Motif batik Mega Mendung khas Cirebon ini memiliki ciri khas berupa pola awan-awan yang terinspirasi oleh langit yang cerah dengan warna dasar biru. Selain biru, motif ini juga biasanya dapat memiliki aksen warna lain seperti putih atau hitam. Motif ini diartikan sebagai simbol keberuntungan. Banyak pakaian yang mengusung motif Mega Mendung yang cantik ini.

2. Motif Kawung Manuk Coklat

Source: Zalora

Kawung Manuk sangat cantik, dimana motif ini merupakan modifikasi dari motif kawung. Ciri khasnya berupa pola berbentuk lingkaran yang diisi dengan gambar burung. Warna motif batik ini beragam, tetapi warna yang umumnya digunakan dalam motif ini adalah merah, hitam, dan coklat. Pada dress ini, terdapat kombinasi warna putih yang cerah, sehingga menonjolkan motif burung yang indah.

3. Batik Sekar Jagad Orange

Source: Zalora

Kamu bisa memilih warna batik light tone untuk tampilan busanamu, seperti warna orange ini. Dirimu akan mendapati look yang cheerful dengan balutan warna cerah. Warna orange ini juga mendapatkan sentuhan aksen warna cream dan hijau yang serasi. Motif Sekar Jagad memiliki pola menyerupai pulau-pulau yang unik. Tampilan ini bisa menjadi pilihanmu untuk dipakai ke acara-acara formal.

Baca juga : Rekomendasi Bahan Batik yang Bagus

4. Batik Parang Hitam

Source: Zalora

Baju batik yang satu ini didominasi dengan warna hitam yang elegan dan membuat look mu makin keren. Warnanya yang basic, membuatnya mudah di mix and match dengan bawahan apa saja. Kemeja hitam dalam balutan motif batik parang yang unik ini menambah daya tarik pada tampilanmu.

Motif batik Parang menjadi salah satu motif klasik yang sangat terkenal di Indonesia. Dengan bentuk yang terdiri dari garis-garis diagonal yang berulang dan berpola, menciptakan tampilan geometris yang khas.

5. Kemeja Batik Pink

Source: Zalora

Untuk tampilan yang fresh, kamu bisa pilih kemeja batik berwarna cerah, seperti pink ini. Tidak hanya bisa dipakai untuk wanita saja, warna pink juga bagus dipakai oleh kamu para pria lho! Selain itu, warna ini bisa membuat kulitmu tampak cerah, serta bergaya modern classic dengan siluet maskulin.

Baca juga : Tips Mix and Match: Warna Merah Cocoknya dengan Warna Apa Sih?

Itulah beberapa rekomendasi warna batik yang bagus dan cocok untuk segala gender, baik wanita dan pria. Sesuaikan juga dengan warna favoritmu ya! Mana nih yang paling kamu suka?

Mau cari beragam pakaian batik, baik untuk wanita atau pria yang berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORA! Dapatkan promo menarik yang sedang menantimu hari ini

Penulis: Fitrian Nurentama