7 Warna Jilbab yang Cocok untuk Baju Sage

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Baju warna hijau sage telah lama menjadi pilihan favorit yang cocok untuk digunakan oleh kaum muda hingga tua. Jika kita lihat kebelakang pun warna hijau sage menjadi populer berkat trend baju gamis lebaran. Warna ini bisa menampilkan nuansa hijau yang menenangkan dan lembut dipandang. Selain itu, juga pas untuk semua warna kulit. Sebab warnanya merupakan campuran warna abu-abu dan hijau. 

Nah, bagi kamu yang ingin memadu-padankan outfit baju sage kamu dengan jilbab kesayangan. Berikut ini ada beberapa rekomendasi warna jilbab yang cocok untuk baju sage. Simak yuk!

Baca juga : Baju Peach Cocok dengan Jilbab Warna Apa Sih?

Rekomendasi Warna Jilbab untuk Baju Sage

1. Putih

Source : Hijab Chic on Pinterest

Klasik dan tak pernah salah, jilbab putih adalah pasangan sempurna untuk baju sage. Kombinasi ini menciptakan kontras yang lembut dan memberikan kesan bersih dan segar. Kamu dapat memilih jilbab dengan detail simpel atau motif ringan untuk menambahkan dimensi pada tampilan.

Source: ZALORA

2. Mauve

Source : Grid id

Mauve atau ungu lembut adalah pilihan yang menarik untuk dipadukan dengan baju sage. Warna ini memberikan kesan romantis dan elegan, menciptakan tampilan yang penuh pesona. Jilbab mauve juga cocok untuk acara-acara khusus atau malam hari.

3. Kuning Muda

Source: ZALORA

Kuning muda adalah pilihan yang berani namun menarik untuk baju sage. Warna ini menciptakan perpaduan yang cerah dan segar, menciptakan tampilan yang ceria dan penuh kehangatan. Pastikan untuk memilih nuansa kuning muda yang sesuai dengan warna kulit.

4. Hijau Mint

Source: ZALORA

Jika kamu ingin menggabungkan dua warna yang serupa, pilihan yang menarik adalah hijau mint. Warna ini memberikan tampilan yang segar dan ceria, menciptakan kesan yang menyenangkan dan penuh semangat. Kombinasi ini sangat cocok untuk suasana santai atau acara outdoor.

5. Krem atau Nude

Source : Pinterest

Krem adalah warna netral yang selalu berhasil menciptakan tampilan yang rapi dan anggun. Dipadukan dengan baju sage, warna krem memberikan kontras yang lembut tanpa terlalu mencolok. Kamu bisa memilih jilbab krem dengan berbagai bahan kain untuk memberikan variasi. 

Source: ZALORA

Baca juga : Rekomendasi Bella Square Warna Milo, Nyaman Warna Netral

6. Pink atau Merah Muda

Source : Pinterest

Warna merah muda begitu serasi dipadukan dengan warna hijau sage. Keduanya merupakan warna pastel yang bisa membuat kamu terlihat lebih ceria. Untuk celana, kamu bisa memilih warna-warna netral seperti warna putih atau cokelat. 

7. Abu-Abu Muda 

Source : Vantage

Abu-abu muda aang cocok untuk menciptakan tampilan yang elegan dan bersahaja. Dipadukan dengan baju sage, abu-abu muda memberikan kesan netral dan begitu serasi. Sebab warna hijau sage sendiri juga merupakan campuran dari warna abu-abu. Jadi tak ada salahnya jika kamu memilih jilbab warna ini ya. 

Baca juga : Rekomendasi Warna Jilbab Bella Square yang Kalem dan Soft

Itulah beberapa rekomendasi warna jilbab yang cocok dengan baju sage. Namun, kamu bisa memilih warna jilbab lainnya yang sesuai dengan preferensi kamu. Kombinasikan gaya dan nuansa yang pas dengan bereksperimen sendiri.

Penulis : Alfianita Karismawati