Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Zaman dulu dompet merupakan sebuah “rumah” untuk uang. Menurut kepercayaan, jika seseorang tidak memiliki dompet, maka dipercaya uang tidak akan mampir karena tidak diberikan rumah alias rejekinya akan stuck. Tentu saja kepercayaan ini hanyalah mitos atau hal yang tidak mendasar.
Tapi, jika dikatakan dompet merupakan “rumah” untuk uang hal ini bisa dikatakan benar. Namun, seiring berjalannya waktu, dompet tidak hanya dilihat dari sisi fungsionalitasnya, tapi juga sebagai salah satu cara untuk mengekspresikan diri dan gaya personal seseorang.
Tidak hanya wanita saja, tapi juga kaum Adam juga sangat peduli tentang dompet yang mereka gunakan. Berikut ZALORA informasikan beberapa produk dompet pria branded terbaik 2023 yang wajib untuk dimiliki sekarang juga. Simak informasi selengkapnya berikut ini.
Baca juga : 7 Rekomendasi Jaket Bomber Pria, Bikin Makin Keren!
Teliti dalam Memilih Dompet Pria Branded
Pemilihan produk dompet pria khususnya yang branded bukanlah hal yang mudah. Selain memiliki sisi estetik, dompet pria branded juga perlu memenuhi sisi fungsionalitas sehingga pemakainya juga merasa nyaman dan aman saat menggunakannya sehari-hari.
Ada beberapa hal yang perlu kaum Adam khususnya perhatikan dalam memilih dompet pria branded, terlebih jika ini merupakan dompet branded pertama yang ZALORAns beli.
1. Kualitas Material
Setiap rumah mode memiliki SOP nya tersendiri dalam membuat suatu produk, tak terkecuali dompet pria. Mereka umumnya memiliki bahan atau material jagoan yang kerap digunakan untuk aksesoris tertentu. Umumnya, kulit adalah bahan yang sering digunakan dalam membuat aksesoris seperti dompet.
Beberapa rumah mode ada yang menggunakan kulit sapi, domba, hingga kulit dari hewan eksotis untuk mendapatkan “orisinalitas” dan berbeda dari kompetitor nya. Hal ini juga yang membuat harga suatu barang menjadi kian melambung.
2. Desain dan Sisi Estetika
Desain dan estetika adalah dua hal yang tidak terpisahkan jika berbicara tentang dompet pria branded. Umumnya, rumah mode menambahkan satu nilai lagi pada produknya, yaitu nilai fungsionalitasnya, yaitu bagaimana suatu produk akan nyaman digunakan oleh pemakainya dan memenuhi fungsi dari produk itu sendiri.
Jika ZALORAns mengunjungi official store dari produk dompet branded, cobalah minta kepada petugas di sana untuk membuka dompet tersebut.
Apakah dompet tersebut memiliki banyak pocket untuk menyimpan kartu-kartu penting? Apakah dompet tersebut mampu menyimpan sejumlah uang? Dan apakah dompet tersebut memiliki kualitas desain yang baik?
3. Merek dan Reputasi
Tidak semua rumah mode berhasil memikat para pria untuk berbelanja aksesoris yang mereka produksi. Kita ambil contoh jam tangan Rolex. Jam tangan Rolex sangat terkenal di kalangan para pria karena hampir semua pria di dunia ini menganggap bahwa jam tangan Rolex adalah jam tangan pria. Padahal, banyak brand lain yang mengeluarkan jam tangan pria.
Sama seperti kasus di atas, cobalah untuk mencari dompet pria branded yang terkenal di kalangan para pria, sehingga ZALORAns juga bisa menilai reputasi dari brand tersebut.
Itu tadi beberapa tips yang bisa ZALORAns lakukan sebelum memutuskan untuk membeli dompet pria branded. Selanjutnya, ZALORA akan menginformasikan 7 dompet pria branded yang wajib dimiliki di tahun 2023 ini. Sebelum akhir tahun, wajib banget punya!
Rekomendasi 7 Dompet Pria Branded di Tahun 2024
Ada beberapa rekomendasi dompet pria branded yang wajib untuk dimiliki sebelum 2023 berakhir. Apa saja? Berikut rekomendasinya buat ZALORAns
1. Gucci Men’s Wallet 449245
Tidak hanya pakaian, rumah mode asal Italia ini juga mengeluarkan produk aksesoris untuk menjangkau market pria yang diberi nama Gucci Men. Adapun salah satu produk yang cukup terkenal dari lini Gucci Men adalah Gucci Men Wallet 449245.
Dompet pria branded ini memiliki bentuk persegi panjang yang tentu saja akan membuat tidak hanya uang cash, tapi juga semua kartu-kartu penting yang ZALORAns miliki. Adapun ciri khas dari dompet pria brand keluaran Gucci ini adalah motif embos logo Gucci yang tercetak di seluruh permukaanya.
2. Prada Saffiano Leather Wallet
Posisi selanjutnya untuk dompet pria branded jatuh pada rumah mode yang didirikan oleh Mario Prada, yaitu Prada. Salah satu produk Prada yang cukup menyita perhatian khususnya dari kalangan pria adalah Prada Saffiano Leather Wallet.
Dompet pria branded dari Prada ini terbuat dari kulit berkualitas tinggi dan dikerjakan oleh tangan terampil, sehingga setiap potongan dan jahitannya sangat presisi dan sempurna. Di dalamnya terdapat 6 kantong untuk menyimpan kartu dan 1 kantong untuk menyimpan uang cash ZALORAns.
Desain dari dompet pria branded ini juga terbilang timeless dan cukup compact, sehingga dapat digunakan untuk waktu yang cukup lama. Apakah ZALORAns tertarik untuk membeli produk keluaran Prada yang satu ini?
Baca juga : Rekomendasi Rompi Rajut Pria Model Terbaru
3. Bally Embossed Leather
Selain menjual pakaian dan tas wanita, Bally juga mengeluarkan lini untuk para kaum Adam yang kualitasnya tidak perlu ditanyakan lagi. Salah satu produk yang ZALORA rekomendasikan untuk dompet pria branded adalah Bally Embossed Leather.
Desain dari dompet ini terbilang timeless yang tidak terlalu banyak detail atau aksen, sehingga sangat cocok buat para pria yang suka dengan sisi fungsionalitas. Bahan yang digunakan terbuat dari 100% calfskin dengan panjang 11cm, tinggi 10cm, dan lebar 1cm.
4. BOSS Highway Trifold Wallet – BOSS Business
Siapa yang tidak kenal dengan brand asal Jerman yang satu ini? Hugo Boss merupakan salah satu rumah mode yang kerap mengeluarkan produk-produk dengan kualitas terbaik dan sangat digemari oleh berbagai kalangan.
Adapun produk yang paling digemari oleh para kaum Adam adalah BOSS Highway Trifold Wallet. Dompet branded pria ini terbuat dari kulit sapi dengan total 8 kantong yang dapat memuat kartu-kartu ZALORAns, kemudian ada 1 kantong besar untuk menyimpan uang cash, serta 1 kantong khusus untuk menyimpan koin-koin.
Dompet pria branded ini memiliki ukuran tinggi 9,5cm, dengan lebar 2cm, serta panjang 12cm. Jika ZALORAns sangat menyukai dompet dengan minim aksen, dompet ini bisa menjadi jawabannya.
5. Ferragamo Travel Embossed Cardholder
ZALORAns yang memiliki kartu banyak tidak perlu khawatir, karena Ferragamo mengeluarkan produk yang cocok untuk ZALORAns, yaitu Ferragamo Travel Embossed Cardholder yang nyaman untuk digunakan sehari-hari.
Dompet pria jenis cardholder ini memiliki 6 kantong kartu dengan 1 kantong utama untuk menyimpan uang cash. Terbuat dari calf leather semakin menambah kesan yang mewah dan eksklusif.
6. Loewe Puzzle Stitches Plain Cardholder
Dompet pria branded selanjutnya yang wajib untuk dimiliki adalah Loewe Puzzle Stitches Plain Cardholder.
Loewe Puzzle Stitches Plain Cardholder ini dilengkapi dengan 4 slot kartu dengan 1 kantong utama untuk menyimpan uang cash. Dompet ini memiliki panjang 10,3cm dengan lebar 0,3.cm serta tinggi 7,5cm. Sangat cocok untuk digunakan sehari-hari.
7. Burberry Money Clip Wallet
Dan posisi terakhir adalah Burberry Money Clip Wallet. Sedikit berbeda dengan dompet pada umumnya, jenis dompet pria yang satu ini memiliki klip untuk menjepit uang cash ZALORAns. Di dalamnya, sudah terdapat money clip yang praktis sehingga uang dijamin tidak akan jatuh.
Bahan dari dompet ini adalah Thermoplastic polyurethane yang dilengkapi dengan 6 kantong kartu. Untuk membuatnya semakin vintage dan unik, printing out motif ala Burberry tercetak rapi di seluruh permukaan dompet.
Baca juga : Inspirasi Style Jas Pria Bikin Makin Keren & Maskulin
Sebelum ZALORAns memutuskan untuk menghadiahi pasangannya atau membeli produk dompet pria branded, pastikan untuk paham cara perawatannya. Selalu ingat bahwa, rumah mode menggunakan material yang premium sehingga periode pemakaian barang dapat bertahan cukup lama.
Namun perlu diingat, jika suatu barang tidak dijaga dan dirawat dengan baik, cepat atau lambat produk tersebut pastinya akan mengalami kerusakan.
Setelah melihat liliha-pilihan dompet pria branded di atas, yang mana yang ingin ZALORAns miliki? Ingat untuk berbelanja keperluan fashion dengan penawaran eksklusif dan produk yang dijamin original hanya di ZALORA Indonesia.