Ini dia Ciri – Ciri Gelang Cartier Asli

Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu! 

Bagi kamu pecinta perhiasan, pasti sudah tidak asing lagi dengan Cartier bukan? Gelang Cartier menjadi suatu simbol kemewahan, keanggunan, dan keindahan yang memikat dalam dunia perhiasan. Perhiasan paling bergengsi di Prancis, gelang-gelang Cartier memancarkan pesona yang tiada tara. 

Setiap gelang, seperti Cartier Love Bracelet yang terkenal atau yang lainnya, menggabungkan desain yang indah dengan penggunaan bahan-bahan berkualitas tinggi seperti emas, berlian, dan logam berharga lainnya. Setiap desain dari yang sederhana hingga yang mewah, mencerminkan sisi mewah yang elegan.

Namun, karena kepopulerannya dan pamornya tersebut, tidak sedikit yang memalsukan gelang Cartier ini. Oleh karena itu, yuk ketahui ciri gelang Cartier yang asli agar kamu tidak kecewa nantinya!

Baca juga : Ternyata Ini Arti Gelang Tridatu Bali, Jangan Asal Pakai!

Ciri Gelang Cartier Asli

1. Cek Logo Cartier 

Source: Pinterest

Salah satu ciri yang bisa kamu gunakan sebagai patokan untuk mengecek keaslian gelang Cartier yaitu dengan melihat logo dan nama bertuliskan “Cartier” yang diukir pada gelang. Logo tersebut diukir dengan rapi dan halus di bagian dalam gelang. Selain logo, juga tercantum kode perhiasan tersebut.

Bentuk font tulisan “Cartier” yang tercantum pada gelang memakai jenis font unik yang hanya dimiliki oleh brand Cartier, karena gelang ini termasuk perhiasan yang eksklusif. Sehingga, jika kamu melihat logo Cartier yang salah cetak atau tidak rapi dalam ukirannya, maka sudah bisa dipastikan bahwa gelang tersebut palsu. 

2. Packaging dan Ukuran Gelang

Source: Pinterest

Pada packaging, terdapat nomor seri yang unik dari gelang Cartier. Selain itu juga dilengkapi dengan penjelasan mengenai material pembuatan gelang. Selain itu, perhatikan juga ukuran gelangnya. Ukuran gelang biasanya tercantum pada kotak perhiasan yang ditandai dengan satuan milimeter. Kamu harus teliti sebelum memutuskan untuk membelinya ya!

3. Sertifikat Garansi Keaslian

Source: Pinterest

Seperti perhiasan ternama asli lainnya, gelang Cartier juga dilengkapi dengan sertifikat keaslian didalamnya. Jika kamu mendapati gelang Cartier bersertifikat, sudah pasti gelang tersebut asli. Jadi, jika produk yang kamu beli tidak disertai sertifikat garansi keaslian, bisa jadi gelang itu palsu. sudah pasti gelang tersebut palsu.

Baca juga : Intip Model Gelang Emas Terbaru Masa Kini, Simple dan Mewah!

Setelah mengetahui ciri gelang Cartier asli, yuk intip beberapa model gelang Cartier yang cantik berikut ini!

Model Gelang Cartier untuk Tampilan Elegan dan Mewah

1. Authentic Love Cartier Bracelet Gold 18K

Source: Pinterest

Gelang Authentic Love Cartier Gold 18K adalah perhiasan simple yang terbuat dari emas kuning 18K dengan lebar gelang 6,1 mm. Dengan detail bentuk bulatan yang mengelilingi gelang, membuatnya semakin manis dan terlihat mewah dengan balutan emas sebagai bahan dasarnya. 

2. Juste Un Cleu Certier Bangle

Source: Pinterest

Juste Un Clou Cartier Bangle adalah gelang yang begitu simple namun sangat memberikan kesan cantik pada dirimu. Bagaimana tidak, gelang ini dilapisi emas mawar 18K dengan berat 16-19 gram. Gelang ini bisa menyempurnakan tampilan mu sehari-hari tanpa terlihat terlalu mencolok. 

3. Panthere De Cartier Bracelet

Source: Pinterest

Panthère de Cartier Bracelet merupakan salah satu koleksi gelang Cartier yang memiliki desain unik. Dengan desain yang terinspirasi dari bentuk Panthera yang merupakan hewan mitologis, membuat gelang ini begitu standout. Perhiasan mewah ini terbuat dari emas kuning 18K yang diberi sentuhan batu Onyx dan dipercantik lagi dengan dua Tsavorite Garnet, sehingga memberikan sentuhan keindahan dan kemewahan pada gelang ini. 

Nah, itulah beberapa koleksi gelang Cartier yang cantik beserta ciri-ciri gelang Cartier asli yang bisa kamu jadikan sebagai pedoman sebelum memutuskan untuk membeli perhiasan Cartier. Jangan sampai, kamu kehilangan banyak uang hanya untuk perhiasan yang palsu ya! Jadi, sangat penting untuk meneliti dan cari tahu dulu sebelum membeli.

Baca juga : Model Gelang Emas Wanita Terbaru 2023

Mau cari perhiasan berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi dari berbagai brand ternama hanya di ZALORA. Nikmati promo dan potongan harga spesial untukmu!

Penulis: Fitrian Nurentama