Belanja produk fashion original hingga kecantikan dan terlengkap di ZALORA. Dapatkan diskon hingga penawaran harga murah khusus untukmu!
Dress Cheongsam atau yang juga dikenal sebagai qipao merupakan pakaian tradisional Tiongkok yang memancarkan keanggunan dan keindahan budaya Tiongkok. Dress ini memiliki desain yang khas dengan potongan yang pas di tubuh, kerah tinggi, dan belahan samping yang memberikan sentuhan elegan.
Namun, kini dress cheongsam telah dibuat dalam ragam desain yang lebih kekinian dan unik sesuai perkembangan fashion. Yuk, kita intip beberapa model dress cheongsam yang bisa ZALORAns pakai saat Imlek berikut ini!
Baca juga : Rekomendasi Gaun Pesta Mewah untuk Pesta Tahun Baru
Intip Keeleganan Cheongsam Dress
1. Charisa Cheongsam Dress by Esye
Source: Zalora
Dress cheongsam dengan detail full lace ini begitu mengagumkan! Dengan potongan slim fit dan desain lengan slit depan yang dihiasi dengan detail kancing mutiara yang cantik. Seperti biasa, cheongsam yang identik dengan kerah tinggi ini dilengkapi pula dengan kancing khas cheongsam.
Menariknya, terdapat detail desain double peplum pada bagian bawah dressnya semakin membuatmu anggun seketika! Tersedia dalam pilihan warna biru dan pink soft yang sayang untuk dilewatkan!
2. Midi Cheongsam Dress by Zalora Studios
Source: Zalora
Pilihan dress berikutnya di desain begitu unik dan menarik! Desain asymmetrical overlay sleeves pada dress ini membuatnya begitu eye catchy. Unik bukan? Look ini cocok banget buat ZALORAns yang pengen tampil beda! Dress dengan sentuhan full lace ini dibuat dengan potongan slim fit yang anggun dan feminim. Tersedia dalam dua warna yaitu hitam dan hijau yang bisa ZALORAns pilih.
3. Puff Sleeve Cheongsam Dress by Zalora Studios
Source: Zalora
Mini dress dengan detail motif sheeny floral ini dibuat dengan sentuhan aksen contrast tone yang cantik. Desain short puffed sleeves yang jadi daya tarik dress ini, akan lebih membuat penampilanmu menarik saat perayaan Imlek! Detail slit dengan sentuhan aksen kancing khas cheongsam mempermanis busana yang satu ini.
Baca juga : Rekomendasi Rok Polkadot yang Feminim dan Unik
4. Novo Dress Cheongsam
Source: Zalora
Kalau sebelumnya ZALORA udah kasih rekomendasi dress slim fit, kali ini kita beralih ke model lain yuk! Dres A-line model cheongsam ini simple dan bisa ZALORAns pakai tak hanya pada perayaan Imlek saja. Namun, cocok juga dipakai untuk acara casual untuk look feminim. Detail kancing qipao dan sabuk tali memberikan aksen pemanis pada dress polos ini.
Selain itu, terdapat pula detail kombinasi kain kaca pada bagian bawah rok sebagai aksen kontras pada dress. Dress ini juga cocok dipakai untuk perayaan natal lho! Must have item banget deh!
5. Karlie Cheongsam by Esye
Source: Zalora
Dress cheongsam dengan print bunga cat air yang satu ini sangat elegan dan terkesan glamour! Dipermanis dengan detail kancing oriental dan dipadukan dengan rok peplum berpotongan asimetris, menjadikannya lebih unik dan menarik. Desain dress ini dibuat sleeveless yang nyaman. ZALORAns juga bisa mengandalkannya sebagai outfit acara formal lainnya.
Baca juga : 5 Rekomendasi Outfit Dengan Rok Korea
Nah, itulah beberapa model cheongsam dress yang menarik untuk dipilih. Model cheongsam mana nih yang sesuai sama style kamu? Pilih busana yang nyaman untuk perayaan Imlek mu!
Mau cari pakaian wanita terlengkap dan berkualitas dengan harga terjangkau? Cek koleksi selengkapnya hanya di ZALORARekomendasi Gaun Pesta Mewah untuk Pesta Tahun Baru! Dapatkan promo spesial yang menarik untukmu!
Penulis: Fitrian Nurentama